Enam Tata Cara Penukaran Uang Baru Jelang Mudik Lebaran 2022 Melalui Aplikasi Pintar

- 4 April 2022, 19:41 WIB
Tangkapan Layar situs web https://pintar.bi.go.id/
Tangkapan Layar situs web https://pintar.bi.go.id/ /

Deputi Gubernur BI, Aida S Budiman mengatakan Bank Indonesia telah menyiapkan Layanan Mobil Kas Keliling untuk melayani kebutuhan masyarakat menyambut Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri 2022.

Rencananya Layanan Mobil Kas Keliling itu akan terdapat di 5.013 titik penukaran uang tunai di bank yang tersebar seluruh Indonesia.

"Penukaran uang melalui Mobil Kas Keliling BI kembali hadir setelah vakum dua tahun akibat pandemi," ujar Aida di Jakarta. Senin (4/4/2022).

Untuk keperluan Layanan Mobil Kas Keliling itu, Bank Indonesia menyediakan uang tunai sebesar Rp175,26 triliun untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam perayaan Ramadan dan Lebaran Idul Fitri tahun ini.

Angka itu sebut dia naik 13,42 persen dari tahun sebelumnya.

"Langkah BI tersebut juga dilakukan seiring momentum pertumbuhan ekonomi yang terus berlanjut serta untuk mengantisipasi peningkatan transaksi masyarakat sejalan dengan pandemi yang mulai terkendali," jelasnya. ***

Halaman:

Editor: Igun Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah