Putra Sulung Ridwan Kamil Dinyatakan Meninggal, Pihak Keluarga Akan Tetap Mencari Eril

- 3 Juni 2022, 15:20 WIB
Bupati Purwakarta Anna Ratna Mustika alias Ambu Anne menyampaikan simpatinya untuk Keluarga Ridwan Kamil yang ditinggal Emmeril Khan Mumtadz alias Eril./ Instagram @anneratna82
Bupati Purwakarta Anna Ratna Mustika alias Ambu Anne menyampaikan simpatinya untuk Keluarga Ridwan Kamil yang ditinggal Emmeril Khan Mumtadz alias Eril./ Instagram @anneratna82 /

AKSARA JABAR - Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril putra sulung Ridwan Kamil hingga kini tak kunjung ditemukan. Tujuh hari lamanya upaya pencarian di Sungai Aare, Bern, Swiss tidak membuahkan hasil.

Kondisi ini membuat pihak keluarga Eril akhirnya secara ikhlas mengatakan, bahwa Eril meninggal dunia.

"Emmeril Kahn Mumtadz atau yang dikenal Eril sudah wafat berpulang ke rahmatullah," ujar Erwin Muniruzaman, kakak kandung Ridwan Kamil dalam konferensi pers di Gedung Pakuan, Bandung. Jumat 3 Juni 2022.

Baca Juga: Bagaimana Hukum Asuransi dalam Fiqh, Halal atau Haram Ini Penjelasan Buya Yahya

Baca Juga: Eril Dinyatakan Meninggal, Najwa Sihab: Saya Pernah Kehilangan Seorang Putri

Baca Juga: Jadwal Acara TV RCTI Hari Ini Ada Serial Ikatan Cinta dan Si Doel Anak Sekolahan S3

Permohonan maaf juga disampaikan Erwin apabila semasa hidup Eril putra sulung Ridwan Kamil mempunyai kesalahan.

Meski keikhlasan terpancar dari pihak keluarga atas kewafatan Eril, namun proses pencarian akan tetap mereka lakukan hingga Eril ditemukan.

Elvi, sebagai perwakilan pihak keluarga Eril, tetap tinggal di Swiss untuk memastikan proses pencarian yang dibantu KBRI (Kedutaan Besar Republik Indonesia)

Halaman:

Editor: Igun Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x