Keluarga Korban KRI Nanggala 402 Terima 53 Unit Rumah dari Pemerintah, Menhan:Doa Terbaik Terus Kami Panjatkan

- 21 April 2022, 16:20 WIB
Prabowo menyerahkan 53 unit rumah kepada ahli waris awak kapal KRI Nanggala 402 Instagram
Prabowo menyerahkan 53 unit rumah kepada ahli waris awak kapal KRI Nanggala 402 Instagram /Kemhan RI


AKSARA JABAR- Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto secara menyerahkan 52 unit rumah untuk keluarga awak Kapal Selam KRI Nanggala 402 di di Candi, Sidoarjo, Jawa Timur pada Rabu 20 April 2022.

Rumah tersebut diserahkan kepada keluarha atau ahli waris awak kapal yang telah gugur untuk menjaga kedaulatan negara.

“Dengan penuh rasa hormat, saya serahkan kunci dan sertifikat rumah khusus ini kepada para ahli waris awak KRI Nanggala-402. Semoga bermanfaat dan memberi penghidupan yang lebih baik,” ujar Menhan dilansir dari setkab.

Baca Juga: Kasus Ekspor Minyak Goreng, Kejagung Pantau 88 Eksportir, Berpotensi Muncul Tersangka Baru

Prabowo mengungkapkan rasa apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mewujudkan pembangunan rumah ini.

Salah satu di antaranya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Pemerintah Provinsi Jawa Timur, dan TNI Angkatan Laut.

Hal itu dilakukan sebagai bentuk rasa hormat dan mengenang jasa para awak kapal.

Baca Juga: Presiden Jokowi Minta Usut Tuntas Mafia Minyak Goreng

Baca Juga: Polda Banten Ingatkan Pemudik Waspada Titik Lokasi Rawan Macet dan Kecelakaan Antara Tangerang-Merak

“Ini adalah upaya kita semua untuk mengenang dan menghormati jasa serta pengorbanan para Awak Kapal Selam KRI Nanggala-402 yang gugur menjaga negara,” lanjutnya.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah