Punya Darah Tinggi? Ini 7 Jenis Buah yang Ampuh Turunkan Hipertensi

- 7 Januari 2023, 14:24 WIB
Punya Darah Tinggi? Ini 7 Jenis Buah yang Ampuh Turunkan Hipertensi
Punya Darah Tinggi? Ini 7 Jenis Buah yang Ampuh Turunkan Hipertensi //Pixabay/McRonny//

AKSARA JABAR- Darah tinggi atau hipertensi bisa menyebabkan terjadinya stroke, gangguan ginjal hingga serangan jantung. Kenali jenis buah yang ampuh turunkan hipertensi.

Dilansir dari YouTube @Saddam Ismail yang diunggah pada pada 26 Juni 2019, Ia membagikan 7 Buah Ampuh untuk menurunkan Darah Tinggi (Hipertensi).

Menurut dr Saddam, Jika seseorang yang terkena darah tinggi, biasanya dokter akan memberikan obat- obat anti hipertensi untuk mengontrol tekanan darah.

Baca Juga: dr Saddam Ismail Ungkap Cara Jitu Mencegah Asam Urat, Ini Penjelasannya!

"Tentunya sesuai dengan anjuran dokter," kata dr Saddam.

Kendati demikian, dr Saddam menyarankan agar mengimbangi dengan pola hidup yang sehat dan pola makan yang sehat.

7 jenis buah ampuh turunkan darah tinggi

1. Semangka

Buah Semangka dapat turunkan tekanan darah atau hipertensi
Buah Semangka dapat turunkan tekanan darah atau hipertensi Pixabay

Buah Semangka ini kaya akan vitamin A, Vitamin C dan juga terdapat kalium dan magnesium.

"Di buah semangka ini juga terdapat L Citrulline yang dapat membantu melebarkan pembuluhh darah," katanya.

Menurutnya semangka bagus untuk orang yang memiliki tekanan darah tinggi.

2. Berry

Strowbery ataupun Bluebery dapat membantu mencegah tekanan darah tinggi.

Rajin mengkonsumsi buah tersebut dapat terhindar dari resiko terkenanya sakit jantung, maupun stroke.

"Jadi buah Berry ini mengandung anti oksidan yanng tinggi sehingga dapat membantu terhindarnya penyakit tekanan darah tinggi,"jelasnya.

3. Anggur

Buah anggur mengandung polifenol termasuk antioksidan.

Mengkonsumsi secara rutin dan tidak berlebihan dapat membantu terhindar dari penyakit syndrome metabolic dan hipertensi.

Baca Juga: Mujarab! Saddam Ismail Ungkap Bahan Alami Penurun Kadar Gula Darah, Simak Penjelasannya

4. Buah Kiwi

Buah Kiwi memiliki rasa unik dan khas. Nutrisinya sangat tinggi.

Tinggi serat dan tinggi antioksidan. Bagus untuk menurunkan darah tinggi.

5. Buah Pisang

Pisang sangat sering dijumpai. Dengan harga terjangkau anda bisa mudah menemukan buah pisang ini.

Buah pisang mengandung kalium yang tinggi. Sehingga bisa mengontrol jumlah natrium atau garam dalam tubuh.

6. Buah Delima

Bisa dikonsumsi dengan cara apapun. Bisa untuk mengendalikan tekanan darah.


7. Buah Bit

Begitu pun dengan buah Bit. Bisa dikonsusmsi dengan apa saja.

Buah ini bagus untuk menurunkan tekanan darah.

dr Saddam menyarankan selain mengkonsumsi buah- buahan tersebut, bagi yang memiliki tekanan darah tinggi agar sering chek up. Baik itu ke klinik ataupun dokter.

Demikian 7 Jenis Buah yang bisa dikonsumsi setiap hari untuk menurunkan darah tinggi.***

 

 

 

 

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: YouTube dr Saddam Ismail


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x