Minum Air Es Bikin Gemuk atau Kurus? Ini Dampak Air Es untuk Diet Kata dr Ema Surya Pertiwi

7 Januari 2023, 11:24 WIB
Minum air es ternyata dapat menurunkan berat badan. Simak penjelasan dari dr. Ema Surya Pertiwi. /Pixabay/Bru-nO.

AKSARA JABAR - Air sangat dibutuhkan oleh tubuh manusia mulai dari sel-sel, jaringan, dan organ lain di dalam tubuh agar mampu berfungsi dengan baik.

Minum air yang cukup juga penting untuk mencegah tubuh dari dehidrasi.

Namuntahukan Anda, mengonsumsi air putih, termasuk air es ternyata banyak manfaatnya.

Baca Juga: Makan Semangka dengan Biji dan Kulitnya Bisa Bikin Wajah Awet Muda, Kok Bisa? Ini Kata dr Ema Surya Pertiwi

Selain menyegarkan, minum air dingin atau air es dipercaya bisa menurunkan berat badan dan memperlancar sistem pencernaan.

Seperti yang dijelaskan oleh dr. Ema Surya Pertiwi melalui unggahan video di kanal YouTube Emasuperr pada 1 Juni 2019.

Dokter Ema menerangkan bahwa minum air dingin ternyata bisa untuk membakar kalori tubuh untuk menstabilkan suhu, sehingga bisa untuk diet.

"Minum air dingin akan membuat lambung membakar kalori lebih banyak untuk mentabilkan suhu agar bisa menjadi 37 derajat celcius," terangnya.

Tak hanya itu dr. Ema menyarankan untuk minum air dingin ketika hendak akan menyantap buah dan sayuran.

"Disarankan minum air dingin saat menyantap buah-buahan dan sayur-sayuran," ujarnya.

Baca Juga: Makan Nasi saat Diet? Jangan Takut, Simak Tips dari dr Ema Surya Pertiwi Cara Makan Nasi bagi yang Sedang Diet

Selain itu, ketika mengonsumsi makanan berlemak dr. Ema menyarankan untuk minum air hangat daripada air dingin.

Hal ini dikarenakan minum air hangat bertujuan untuk mempermudah lambung mencerna lemak yang ada dalam makanan.

"Namun jika kalian mengonsumsi makanan berlemak, disarankan untuk minum air hangat untuk mempermudah lambung mencerna lemak yang ada dalam makanan," jelasnya.

Contohnya makanan seperti soto, sop kambing, sate kambing dan segala makanan berlemak lainnya, disarankan untuk minum air hangat, salah satunya bisa yang paling bagus adalah jeruk hangat.***

 

Editor: Andi Permana

Sumber: YouTube Emasuperr

Tags

Terkini

Terpopuler