5 Tips Mengatur Keuangan untuk Kehidupan yang Lebih Baik, Menabung Salah Satunya

- 13 Juli 2022, 19:28 WIB
Ilustrasi cara mengatur keuangan,
Ilustrasi cara mengatur keuangan, /Frepik

 

 

AKSARA JABAR - Tips mengatur keuangan tentu diperlukan oleh banyak orang untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik.

Mengelola keuangan merupakan hal yang susah-susah gampang untuk dilakukan.

Mengatur keuangan perlu dilakukan agar kita tidak harus berhadapan dengan peribahasa "lebih besar pasak daripada tiang".

Baca Juga: Cara Cepat Turunkan Berat Badan dalam 7 Hari dengan Diet GM, Apakah Efektif dan Berhasil?

Hal ini juga penting dilakukan agar kita memilik bekal dan persiapan jika harus menghadapi situasi tak terduga yang berkaitan dengan ekonomi.

Berikut adalah tips mengatur keuangan yang bisa kamu terapkan.

1. Siapkan Anggaran Keuangan

Minimal setiap sebulan sekali, kamu menyiapkan anggaran dana yang akan dikeluarkan untuk memenuhi kebutuhan hidup selama sebulan.

Hal ini penting dilakukan agar kamu memiliki patokan sehingga bisa menghindari pemborosan atau hal-hal yang tidak perlu di beli.

Baca Juga: 4 Tips Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama dan tidak Bau

2. Buat Catatan Keuangan

Saat membuat anggaran dana, sebaiknya kamu juga membuat catatan keuangan. Hal ini penting untuk melihat rincian pengeluaran serta pemasukan.

Catatan keuangan juga bisa kamu gunakan untuk membuat anggaran dana untuk bulan berikutnya. Lihat pengeluaran yang tidak terlalu penting, jika bisa dipangkas uang tersebut bisa kamu sisihkan.

3. Penuhi Kebutuhan berdasarkan Prioritas

Salah satu fungsi dari membuat anggaran dana adalah untuk memenuhi kebutuhan prioritas.

Baca Juga: Tips Mengolah Daging Kurban Idul Ahda 2022 saat Hewan Ternak Dilanda Wabah PMK

Perhatikan kebutuhan prioritas dan alokasikan uangmu untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Jika ada kebutuhan yang tidak terlalu penting, mungkin bisa kamu tinggalkan terlebih dahulu.

4. Menabung

Kamu tentu sering mendengar tips yang satu ini. Menabung penting untuk dilakukan agar kita memiliki bekal dan dana darurat untuk di masa depan.

Kita hidup bukan hanya untuk hari ini, oleh sebab itu penting menyiapkan dana untuk di masa mendatang.

Baca Juga: Mental Health Itu Penting, Ini 5 Tips Menjaga Kesehatan Mental agar Hidup Terasa Lebih Baik

5. Hindari Berutang

Selama kebutuhan utamamu masih terpenuhi, sebaiknya hindari berhutang. Berhutang dapat menambah pengeluaran danamu di masa mendatang karena kamu harus membayarnya.

Jika bisa menghindari hutang, yang yang tersisa bisa kita tabung dan tidak perlu kita bayarkan untuk membayar hutang.

Demikian tips mengatur keuangan, kelola uangmu sebaik mungkin untuk kehidupan yang lebih baik.***

Editor: Kanda Yusuf Abdillah

Sumber: cimbniaga.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x