2 Resep Mudah Olahan Daging Kurban, Dijamin Lezat

10 Juli 2022, 19:14 WIB
Ilustrasi tumis daging sapi, salah satu olahan daging kurban Idul Adha. /Tangakap layar YouTube.com/@Gla diz

AKSARA JABAR - Perayaan Hari Raya Idul Adha dijalankan umat Islam setiap tanggal 10 Dzulhijah.

Referensi ide resep mudah olahan daging kurban pasti banyak dicari karena kebanyakan warga mendapatkan pembagian daging kurban.

Daging kurban sapi maupun kambing bisa diolah menjadi beberapa menu masakan lezat dan tetap mudah untuk dibuat.

Baca Juga: 4 Tips Menyimpan Daging Kurban agar Tahan Lama dan tidak Bau

Ada beberapa resep olahan daging kurban dengan bumbu khas Nusantara. Kamu bisa memasak dan menyantap santapan kurban bersama keluarga untuk mempererat silaturahmi.

Berikut dua ide resep olahan daging kurban untuk Anda di rumah:

1. Sate Goreng

Bahan:

- 500gr daging kambing/daging sapi

- 5 sdm minyak samin atau margarin sebagai pengganti

- 200 ml air.

- 3 buah tomat hijau (tomat sayur), iris kasar

- 2 buah tomat merah

- iris kasar 200 gr kol

- 10 buah cabe rawit utuh

- 8 sdm kecap dan garam secukupnya

- 15 siung bawang merah

- 8 siung bawang putih

Baca Juga: Resep Tumis Daging Kambing Pedas Szechuan, Salah Satu Olahan Daging Kurban Idul Adha, Apa Aja Bahannya?

Bumbu:

- 10 siung bawang putih

- 7 lembar daun jeruk

- asem jawa secukupnya

- 4 sdt ketumbar

- 10 buah kemiri

- kecap secukupnya

- 200 gr gula merah

- air secukupnya

Langkah memasak:

a. Haluskan bumbu diantaranya ketumbar, bawang putih, kemiri dan daun jeruk.

b. Campurkan bahan diantaranya gula merah, asem jawa dan air.

c. Kemudian tambahkan kecap, sisihkan.

d. Potong-potong daging sesuai selera dan celupkan ke dalam parutan nanas selama 5 menit.

Baca Juga: Resep Sate Kambing Empuk Khas Nusantara, Catat Bumbunya agar Sedap dan Tidak Bau

e. Angkat daging yang sudah dilumuri dengan bumbu sate tadi, sisihkan.

f. Tumis bawang putih dan bawang merah dengan minyak samin.

g. Masukkan cabe rawit utuh dan tomat, aduk rata.

h. Masukkan daging yang telah dilumuri bumbu sate, aduk rata sampai berubah warna.

i. Tambahkan kecap dan aduk rata. Setelah itu tuang air sedikit demi sedikit, aduk rata hingga meresap.

j. Masukkan lada dan garam secukupnya. Aduk rata, lalu angkat. Sajikan bersama irisan kol dan tomat.

Anda bisa menyantap sate goreng yang dibuat hanya dengan hitungan menit saja.

2. Tumis Daging Saus Tiram

Bahan:

- 250 gr daging

- garam, gula dan merica secukupnya

- 7 siung bawang merah

- 2 buah bawang putih

Baca Juga: 7 Resep Olahan Daging Kurban Idul Adha yang Mudah dan Lezat, Sop Iga Cabe Hijau Salah Satunya

- 3 sdm saus tiram

- 2 sdm kecap manis

- 5 buah cabai merah, iris tipis

- 4 siung bawang putih

- 3 cm jahe, iris korek api tipis

- 2 sdm saus sambal

- 3 buah cabai hijau, iris tipis

- 3 cm lengkuas, memarkan

- 4 lembar daun salam

Baca Juga: 4 Cara Membuat Daging Empuk Tanpa Presto, Cocok untuk Dicoba saat Idul Adha, Yuk Cari Tau Tipsnya Disini

Langkah memasak:

a. Rebus daging dan buang busanya agar rebusan daging bersih. Tiriskan lalu iris tipis.

b. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.

c. Masukkan bawang bombay, daun salam, cabai, lengkuas, dan jahe.

d. Masukkan saus tiram dan daging. Aduk rata.

e. Tuang kecap manis, saus sambal, garam, merica, gula, dan sedikit air secukupnya.

f. Tumis hingga air habis dan daging sudah terasa sedap.

Untuk menambah kelezatan saat menyantap sate goreng, Anda bisa menyediakan buah-buahan agar kadar kolesterol bisa tetap terjaga.***

Editor: Tiara Maulinda

Tags

Terkini

Terpopuler