Diserbu Pemudik, Terminal Kampung Rambutan Alami Kenaikan 100 Persen

- 26 April 2022, 14:52 WIB
Penumpang Terminal Kampung Rambutan alami kenaikan pemudik jelang lebaran
Penumpang Terminal Kampung Rambutan alami kenaikan pemudik jelang lebaran /Foto: PMJ News/Instagram @nictransports/

AKSARA JABAR- Mendekati hari Raya Idul Fitri (lebaran) 2022, pemudik terlihat memadati terminal Kampung Rambutan,Jakarta Timur, Selasa 26 April 2022.

Dialnsir dari PMJNews, jumlah pemudik hari ini mengalami kenaikan hingga seratus persen dibandingkan hari- hari sebelumnya.

Kepala Terminal Kampung Rambutan Yulza Ramadhoni mengatakan bahwa kenaikan penumpang terjadi sejak tanggal 23 hingga saat ini.

Baca Juga: Kapan Lebaran 2022? Muhammadiyah Tetapkan 1 Syawal 1443 H Jatuh Tanggal 2 Mei 2022

Menurutnya, trennya saat ini tengah mengalami kenaikan.

"Bisa kami infokan di Terminal Kampung Rambutan sejak 23 April itu sudah ada kenaikan penumpang, dari tanggal 23, 24, 25, kenaikan berkisar sampai dengan 100 persen,"ungkapnya.

Menurut Yulza, keberangkatan di pagi hari didominasi pemudik yang menuju wilayah Sumatera, seperti Padang, Palembang hingga Lampung.

Sementara sore hari, kata Yulza menjelaskan menjadi pilihan keberangkatan menuju daerah Jawa Tengah dan Jawa Timur.

Baca Juga: Lebaran 2022 Tanggal Berapa? Simak Penetapan Kapan 1 Syawal 1443 H Menurut NU, Muhammadiyah dan Pemerintah

"Data terakhir kami ada di kisaran 1000-an penumpang yang berangkat melalui Terminal Kampung Rambutan. Kalau pun nanti ada kenaikan itu puncak arus mudik H-3, H-4," urainya.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: PMJNews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x