Inilah Segudang Manfaat Daun Pepaya yang Jarang Diketahui

- 24 Agustus 2023, 18:54 WIB
Inilah Segudang Manfaat Daun Pepaya yang Jarang Diketahui
Inilah Segudang Manfaat Daun Pepaya yang Jarang Diketahui /Pexels

AKSARA JABAR - Daun pepaya ternyata menyimpan segudang manfaat, meskipun terkenal pahit ternyata Daun pepaya mengandung senyawa tanaman unik yang telah menunjukkan potensi farmakologis yang luas.

Seperti di kutip Dr Rizal Fadli dari Hallodoc.
Selain buahnya yang enak dan kaya nutrisi, manfaat daun pepaya bagi kesehatan juga cukup banyak. Tak heran jika daun ini sering dijadikan sebagai pengobatan tradisional untuk berbagai penyakit.

Berikut 4 manfaat Daun Pepaya :

1. Mengobati Gejala Demam Berdarah

Salah satu kegunaan daun pepaya yang paling populer adalah sebagai obat untuk gejala demam berdarah. Demam berdarah adalah penyakit infeksi virus yang ditularkan melalui nyamuk.

Baca Juga: Jangan Buang Biji Semangka, Olah dengan Cara Ini untuk Dapat Manfaat Berlimpah

Penyakit ini dapat menimbulkan gejala seperti flu, seperti demam, kelelahan, sakit kepala, mual, muntah, dan ruam kulit. Meskipun belum ada obat khusus untuk demam berdarah, beberapa perawatan tersedia untuk mengelola gejalanya, salah satunya adalah daun pepaya.

2. Mengontrol Kadar Gula Darah

Daun pepaya sering digunakan sebagai terapi alami untuk mengobati diabetes dan meningkatkan kontrol gula darah. Hal ini karena daun pepaya memiliki manfaat untuk melindungi sel-sel penghasil insulin di pankreas dari kerusakan dan kematian dini.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x