8 Penyebab Pria Sulit Punya Anak menurut dr Ema Superr, Nomor 1 Bukan Rahasia Umum Lagi

2 Agustus 2022, 11:06 WIB
8 penyebab seorang pria sulit memiliki anak akibat sperma kurang subur menurut dr Ema Surya Pertiwi. /YouTube/Ema Superr

AKSARA JABAR - Sudah tau apa saja penyebab pria sulit punya anak atau tidak subur? simak pemaparan dr Ema Surya Pertiwi berikut ini.

Dalam beberapa dekade terakhir, semakin banyak pasangan yang sudah menikah namun sulit mendapatkan keturunan. Pria sulit punya anak.

Misalkan, dr Ema mengatakan dari tiga pasangan yang sulit hamil biasanya satu pasangan disebabkan kualitas 'air manis' pria tidak bagus .

Baca Juga: 3 Tips Penting Untuk Puaskan Istri di Ranjang Menurut dr Haekal Anshari

"Setiap ejakulasi yang normal dan bagus pada air manis pria akan mengeluarkan 15 juta hingga 200 juta sel sperma" kata dr Ema, dilansir dari kanal YouTube Ema Superr.

Artinya, jika pria menghasilkan kurang dari jumlah itu maka spermanya rusak.

"Jadi kualitas sperma yang bagus dan sehat itu sekitar 15 juta atau lebih akan sangat berdampak besar pada kesuburan pria," tuturnya.

Sebenarnya ada banyak sekali penyebab menurunnya kualitas 'air manis' pada pria namun dr Ema menjelaskan tentang 8 kebiasaan yang sering dilakukan pria dan secara tidak sadar bisa menurunkan kualitas 'air manis'.

Berikut ini 8 kebiasaan pria sulit punya anak menurut dr Ema:

1. Merokok

Merokok sudah bukan rahasia umum lagi bahwa merokok bisa mempengaruhi kualitas 'air manis'.

Bahkan di kotak rokok itu juga sudah ada peringatan bisa menyebabkan impotensi, keguguran, bahaya pada janin, dan yang terburuk itu bisa mempengaruhi kesuburan 'air manis'.

Baca Juga: Ternyata Ini Penyebab Mr P Bengkok ke Atas atau Bawah Menurut dr Ema Super, Salah Satunya Karena Masturbasi

2. Mengkonsumsi minuman yang mengandung alkohol maupun kafein secara berlebihan

Minum kopi lebih dari 5 gelas perhari atau mengkonsumsi makanan yang mengandung kafein lebih dari 500 mg per hari. itu terbukti dapat menurunkan kualitas 'air manis'.

Tapi bukan berarti tidak boleh mengkonsumsi kafein sama sekali ya, Anda masih bisa mengkonsumsi kafein atau kopi dan teh tapi dalam batas normal 1 sampai 2 gelas perhari jika ingin menjaga kualitas kesuburan 'air manis'.

Selain itu, minum alkohol juga terbukti dapat menurunkan kualitas 'air manis' sebanyak 60%.

Maka dr Ema memberi saran untuk para pria supaya waspada akan dampak minum alkohol dan minuman berkafein tinggi.

"Jadi untuk para pria hati-hati jika ingin mengkonsumsi minuman beralkohol maupun berkafein tinggi jika kalian ingin menjaga kualitas air manis," ujarnya.

3. Berendam maupun mandi air panas

Ada alasan kenapa Tuhan menciptakan bola-bola kalian di luar tubuh. Bola-bola ini gunanya untuk memproduksi 'air manis' biar suhunya lebih dingin daripada tubuh kalian.

Jika kalian berendam maupun mandi dengan air panas, menyebabkan 'air manis' akan diproduksi lebih sedikit atau bahkan sudah memproduksi 'air manis', namun akan banyak yang rusak akibat pengaruh suhu yang terlalu tinggi ketika kalian mandi air panas maupun berendam dengan air panas.

Baca Juga: Pasutri Wajib Tahu! 3 Manfaat Bercinta Pagi Hari Menurut dr Ema Surya Pertiwi

4. Demam tinggi

seperti yang sebelumnya dikatakan 'air manis' bisa diproduksi dengan suhu yang lebih rendah dari pada tubuh.

Jika kalian demam tentu saja suhu tubuh kalian yang meningkat sekitar 38 sampai 40 derajat Celcius dan itu akan sangat berpengaruh terhadap produksi 'air manis'.

Demam yang terjadi selama dua hari itu perlu waktu dua sampai tiga bulan
untuk memulihkan kualitas 'air manis'.

5. Jam tidur yang kurang

Pria yang tidur kurang dari enam jam sehari atau tidurnya tidak nyenyak terpotong-potong 2 jam, 3 jam, 2 jam atau 1 jam, itu bisa menurunkan kualitas 'air manis'.

Jadi buat para pria yang hobi begadang hati-hati bisa jadi kualitas 'air manis' kalian berkurang.

Baca Juga: Tanpa Obat, Kadar Kolesterol Bisa Turun Drastis dengan Hanya Minum Minuman Ini Kata dr Saddam Ismail

6. Kurangnya mengkonsumsi ikan

Pria yang banyak mengkonsumsi ikan dengan omega 3 setiap hari itu memiliki jumlah sperma yang lebih tinggi dan kualitas 'air manis' yang lebih bagus daripada pria yang kurang mengkonsumsi ikan.

Jadi kalau kalian pengen subur itu banyakin makan ikan yang mengandung omega 3 tinggi.

7. Kebiasaan menyimpan ponsel di saku celana maupun bekerja dengan laptop di paha

Kondisi itu terbukti dapat menurunkan kualitas 'air manis', menurunkan jumlah produksi 'air manis' dan membuat sperma bergerak lebih lambat.

Hal itu dikarenakan aktivitas elektromagnetik dan radiasi dari ponsel maupun laptop yang kalian gunakan dekat dengan bagian privat kalian.

8. Penggunaan pelumas

Pasangan-pasangan yang menggunakan pelumas saat bercinta itu 60 sampai 100% bisa mengurangi kualitas dari 'air manis' pria. Hati-hatilah memilih pelumas.

Jika pria ingin pakai pelumas, pakailah pelumas alami seperti minyak jagung, minyak canola, dan minyak zaitun. Intinya harus pakai pelumas yang alami.

Nah itu tadi tentang kebiasaan-kebiasaan yang bisa menurunkan kualitas 'air manis' pria. 8 penyebab pria sulit punya anak.***

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: YouTube Emasuperr

Tags

Terkini

Terpopuler