Jelang Nataru Satuan Reserse Narkoba Polres Subang Gencar Operasi Pekat, 1.193 Miras Diamankan di Ciater

- 17 Desember 2022, 15:59 WIB
Jajaran Satuan Reserse Narkoba Polres Subang saat mengamankan barang bukti miras jelang Nataru.
Jajaran Satuan Reserse Narkoba Polres Subang saat mengamankan barang bukti miras jelang Nataru. /File Satnarkoba Polres Subang/

AKSARA JABAR - Jajaran Satuan Reserse Narkoba Polres Subang berhasil mengamankan ribuan botol miras berbagai merek di wilayah hukum Polres Subang.

Dikatakan Kasat Narkoba Polres Subang, AKP Roni, pemberantasan peredaran minuman keras gencar pihaknya lakukan jelang Jelang Natal dan Tahun Baru 2023 dengan tagline Operasi Pekat Pemberantasan Miras.

Hal itu dilakuan, demi menciptakan libur natar dan Tahun Baru dari kegiatan pesta miras atau mabuk-mabukan yang bisa mengganggu ketertiban dan rawan terjadinya kriminalitas akibat konsumsi miras.

Baca Juga: Cedera Patah Tulang Kaki Kiri, Berapa Lama Zalnando Dapat Pulih? Ini Kata Dokter Tim Persib

Baca Juga: Menjelang Akhir Tahun, Intip 5 Villa di Ciater Subang Lengkap dengan Fasilitas dan Harganya Terbaru 2022

Baca Juga: INFO LOKER! Terbaru Desember 2022, Posisi Service Crew Yomart, Area Penempatan Ada di 11 Daerah

"Operasi Pekat Pemberantasan miras terus kita gencarkan menjelang libur Nataru ini, Jumat(17/12/2022) kemarin siang, kita berhasil mengamankan lebih dari 1.000 botol miras berbagai merek," ujar Kasat Narkoba Polres Subang, AKP Roni. Sabtu 18 Desember 2022.

Disebutkan AKP Roni, selain mengamankan ribuan botol miras pihaknya juga mengamankan sedikitnya 6 orang penjual miras.

"Dari kegiatan operasi pekat, kemarin ada 6 pedagang miras yang berhasil kita amankan," jelasnya.

Halaman:

Editor: Igun Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x