Penerapan PPKM Berimbas Turunnya Produktivitas Ekonomi Namun Efektif Tingkatkan Kepatuhan Masyarakat

- 5 Februari 2021, 15:09 WIB
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil
Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil /aksarajabar/

AKSARAJABAR- Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berimbas pada menurunnya produktivitas ekonomi. Akan tetapi, Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil mengklaim dengan PPKM kepatuhan masyarakat melaksanakan 3M meningkat efektif.

Disampaikan Emil sapaan akrab gubernur, PPKM selain meningkatkan kepatuhan masyarakat menjalankan protokol kesehatan. Namun, apabila penerapan PPKM kelak dihentikan, kedisiplinan masyarakat harus tetap dijaga.

Dengan demikian, lanjut dia, produktivitas ekonomi tidak dibatasi lagi.

Baca Juga: Spoiler One Piece Chapter 1003 ini akan berjudul Night On The Board, Luffy Pukuli Kaido

“Itu tujuan akhirnya sehingga ekonomi membaik. Tinggal peran pemerintah untuk bertempur mengurusi 3T (Tracing, Treatment, Testing) lagi,” ujar Kang Emil saat menjadi narasumber Forum Dialog Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) dengan tema ‘Prokes Dijalankan, COVID-19 Kita Kalahkan’, Kamis, 4 Februari 2021 di Gedung Pakuan, Kota Bandung.

PPKM di Jabar sudah berjalan dua minggu terakhir. Penerapan aturan tersebut, dikatakan dia, efektif meningkatkan kedisiplinan masyarakat dari 50 persen ke 80 persen. Maka dari itu, pihaknya sepakat dengan arahan Presiden Joko Widodo, PPKM di Pulau Jawa-Bali diperpanjang.

''Kedisiplinan sedang naik dan keterisian ruang isolasi turun. Mungkin kita butuh PPKM dua minggu lagi setelah itu evaluasi. Mudah-mudahan bisa diperlonggar. Disiplin dipertahankan 90 persen, sehingga kegiatan ekonomi tidak usah seketat dan diberhentikan dan dikurangi seperti sekarang,” ungkapnya.

Baca Juga: LIVE STREAMING Ikatan Cinta Hari Ini 5 Februari 2021, Andin Tanya Elsa Soal Kehamilannya Dulu, oleh Roy?

Melalui penerapan PPKM serentak, dia mengakui, akan ada kesamaan arahan dari pemerintah kepada masyarakat.

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Humas Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x