Pelaksanaan Puasa Sunnah Ayyamul Bidh di Bulan Februari 2021. Bagi yang Mau Mengerjakannya, Ini Tanggalnya

- 24 Februari 2021, 23:43 WIB
ilustrasi langit
ilustrasi langit /pixabay.com/

AKSARA JABAR – Ayyamul Bidh adalah puasa sunah yang dilakukan selama tiga hari di setiap bulan Hijriyah. Untuk bulan ini di tahun Masehi, puasa sunnah tersebut bertepatan dengan tanggal 25, 26, dan 27 Februari 2021.

Waktu pelaksanaan Ayyamul Bidh dilakukan di pertengahan bulan. Berdasarkan kalender tahun 1442 Hijriyah, tanggal 1-12 masuk pada bulan Jumadil Akhir.

Baca Juga: Ayyamul Bidh, Puasa 3 Hari dalam Setiap Bulan Hijriyah, Ini Penjelasan Hadisnya

Adapun tanggal 13-28 Februari 2021 sudah masuk bulan Rajab.Sehingga puasa sunnah Ayyamul Bidh jatuh di tanggal 13, 14, dan 15 Rajab.

Baca Juga: Doa Mau Makan dan Sesudahnya, Lengkap dengan Bahasa Arab, Latin, dan Artinya yang Mudah Dihapal Anak

Sebagian orang mengenal puasa sunnah Ayyamul Bidh sebagai puasa putih. Karena biasanya pada tanggal-tanggal itu ada bulan purnama, tengah bercahaya dengan warna putih di malam-malam tersebut.***

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x