Resep dan Cara Membuat Nasi Gila yang Mudah dan Enak

4 Oktober 2023, 19:48 WIB
Resep dan Cara Membuat Nasi Gila yang Mudah dan Enak /YouTube Willgoz Kitchen

AKSARA JABAR- Nasi gila, merupakan nasi yang dilengkapi dengan berbagai macam isian, seperti kol, sawi, sosis, kornet, daging ayam atau sapi dan bahan lainnya.

Berbeda dengan nasi goreng biasanya, Nasi gila biasanya ada dua jenis yaitu nasi goreng gila dan nasi gila. Bedanya dari kedua hal tersebut adalah cara penyajiannya.

Nasi goreng gila merupakan nasi goreng seperti nasi goreng pada umumnya, namun ditambahkan tumisan sayuran dan daging.

Baca Juga: 5 Resep Makan Malam Simple untuk Keluarga, Nasi Goreng Lezat hingga Omlete Telur 

Sedangkan Nasi gila yaitu nasi putih biasa namun diberikan lauk tumisan yang sama seperti nasi goreng gila yang dibuat secara terpisah.

Berikut ini, resep Nasi Gila ala Stefani Horison ini sangat mudah untuk kita praktekan di rumah.

Di bawah ini merupakan resep dan cara membuat nasi gila ala Stefani Horison yang dikutip Literasinews dari akun Youtubenya :

RESEP :

- 2 bakso sapi

- 2 sosis

- 1 telur

- 1 ikat sawi / caisin

- secukupnya bawang bawangan

 Baca Juga: Nasi Goreng Aurel Hermansyah Untuk Arshy, Dibuat Setelah Dinyatakan Negatif Covid-19

SAUS:

- Saus sambal

- Kecap manis

- saus tiram

- gula pasir

Cara Membuat:

-Siapkan wadah untuk membuat sausnya.
-Masukan saus sambal, saus tiram, kaldu bubuk, gula dan kedap manis secukupnya kedalam wadah.
-Potong sawi atau caisin, bawang bawangan, dan sosis.
-Tumis bawang bawangan, telor, baso dan sosis.
-Masukan bumbu yang sudah disiapkan dalam wadah sebelumnya.
-Masukan sayuran atau sawi sesuai selera dan tambahkan sedikit air
-Jika sudah matang, tumisan untuk nasi gila siap dihidangkan.***

Editor: Iing Irwansyah

Tags

Terkini

Terpopuler