6 Cara Transfer Kuota Internet Telkomsel Hingga 500 MB, Ikuti Langkahnya dan Dapatkan Keuntungannya!

15 Juni 2021, 14:54 WIB
Cara mentransfer kuota internet hingga 500 MB. /Telkomsel.com/

AKSARA JABAR - Transfer Kuota merupakan layanan untuk mengirimkan kuota internet yang dimiliki ke sesama pelanggan prabayar Telkomsel (simPATI, KARTU As, dan Loop).

Berbagi kuota internet ke teman atau orang terdekat dengan transfer kuota internet hingga 500MB di semua jaringan terbaik dari Telkomsel khusus untuk pelanggan prabayar.
 
Transfer kuota menjadi alternatif di kala teman atau sauadara kehabisan kuota di saat jam-jam penting, seperti saat bermain game atau saat ujian online.
 
Baca Juga: 3 Cara Mentransfer Kuota Internet Telkomsel ke Sesama Operator Bahkan Operator Lain dengan Mudah
 
Berbagi kesenangan dengan berbagi kuota internet
 
Layanan ini berlaku untuk pelanggan simPATI, KARTU As, dan Loop.
 
Kuota minimal yang bisa ditransfer dalam satu kali transaksi adalah 50MB dan maksimal 500MB.
 
Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer Besok Rabu 16 Juni 2021: Tetap Tenang Cancer, Lakukan Hal yang Disukai
 
Maksimum enam kali transaksi atau total 3GB dalam satu hari
 
Bagi penggemar kartu Telkomsel berikut langkah transfer Kuota Internet 
Akses *500*2#.
 
1.Pilih “1. Ya” untuk melakukan transaksi.
2. Masukkan nomor penerima Transfer Kuota.
3.Masukkan jumlah kuota yang akan ditransfer.
4.Pilih “1. Setuju” untuk mengkonfirmasi Transfer Kuota.
5.Pengirim akan menerima notifikasi Transfer Kuota.
 
Baca Juga: Prilly Latuconsina Bintangi Series I Love You Silly Series Teranyar WeTV Pasca Ustad Milenial Tamat
 
Masa berlaku kuota internet yang ditransfer adalah 3 hari dihitung sejak kuota internet diterima.
 
Kuota internet pengirim akan berkurang sejumlah kuota yang ditransfer, sedangkan masa aktif kuota internet pengirim tidak akan berubah.
 
Pengirim akan dikenakan biaya transaksi sebesar Rp5.000/transaksi.***

Editor: Bambang Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler