CPNS 2023 Dipastikan Dibuka, Kapan Bisa Daftar? Ini Bocoran Formasi Kata Menteri PANRB, Formasi Umum Tersedia

13 Februari 2023, 14:37 WIB
Pendaftaran CPNS 2023 serta PPPK dipastikan dibuka. Simak bocoran formasi yang dibutuhkan lulusan SMA, Kemenkumham, Kejaksaan, Guru, Kesehatan. /Ilustrasi PNS. /Instagram.com/ @korpri.jabar/

AKSARA JABAR - Pendaftaran CPNS 2023 dipastikan dibuka. Simak bocoran formasi yang dibutuhkan menurut Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas.

Menteri Anas mengatakan, pada tahun 2023, rekrutmen CASN melingkupi seleksi CPNS secara selektif dan terbatas serta PPPK.

Menurutnya, pemerintah saat ini tengah mempersiapkan rekrutmen CASN 2023 seiring dengan proses rangkaian seleksi CASN tahun anggaran 2022 rampung, mengingat proses ini masih berlangsung.

Baca Juga: Apa Itu Identitas Kependudukan Digital? Simak Tahapan Membuat IKD di Sini

"Seleksi tahun ini juga akan dibuka untuk umum, tidak hanya dari jalur sekolah kedinasan," kata Anas di Jakarta, Senin, 30 Januari 2023 seperti dilansir dari menpan.go.id.

Bocoran Formasi CPNS 2023

Terkait formasi CPNS dan PPPK 2023, Anas melanjutkan, pemerintah masih fokus dengan pemenuhan kebutuhan tenaga kesehatan dan pendidikan.

Namun, lanjut Anas, pemerintah juga memberi prioritas kepada talenta digital sebagai bentuk transformasi digitalisasi yang kini sedang dijalankan dalam kerangka arsitektur Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

"Formasi juga akan dibuka hakim, jaksa, dosen, serta tenaga teknis tertentu lainnya," jelasnya. 

Ia juga menjelaskan bahwa saat ini instansi pemerintah dalam proses persiapan pengusulan formasi.

"Sekarang semuanya sedang berproses pada tahap persiapan pengusulan formasi dari sejumlah instansi pemerintah," katanya.

Sejumlah variabel tertentu akan menjadi pertimbangan pemerintah dalam rekrutmen CASN 2023.

Seperti indikator jumlah PNS yang pensiun dan pemenuhan SDM guna mendukung program strategis nasional, termasuk letak geografis dan kemampuan anggaran.

Baca Juga: Pembelian MinyaKita Sehari Dijatah 2 Liter Per Orang, Kemendag Pastikan Semua Pihak Mematuhi Pedoman

 

Ia juga menuturkan bahwa ada empat arah kebijakan pengadaan ASN tahun 2023. Berikut rinciannya:

1. Kebijakan pertama adalah fokus pelayanan dasar.

2. Kebijakan memberi kesempatan rekrutmen talenta digital.

3. Merekrut CASN secara selektif.

4. Mengurangi rekrutmen jabatan yang akan terdampak oleh transformasi digital.

Terkait jabatan mana saja yang bisa terdampak oleh perkembangan digital, pemerintah sendiri saat ini masih melakukan analisis.

"Karena dunia digital berubah cepat, pemerintah juga harus cepat adaptasi," pungkasnya.

CPNS 2023 Lulusan SMA

Pada rekrutmen CPNS tahun 2021 lalu, terdapat beberapa kementerian yang membuka formasi untuk lulusan SMA sehingga bisa dijadikan acuan untuk melamar CPNS 2023.

Berikut sejumlah Kementerian/Lembaga yang diprediksi kembali membuka pendaftaran CPNS 2023 untuk lulusan SMA:

1. Kementerian Hukum dan HAM

Formasi pada kementerian ini pada tahun 2021 dibutuhkan sebanyak 4.558 orang lulusan SMA.

2. Kementerian Perhubungan

Kementerian perhubungan juga membuka pendaftaran CPNS pada tahun 2021 untuk lulusan SMA atau SMK.

3. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Bidang kehutanan atau pertanian telah membuka seleksi CPNS pada tahun 2021 lalu untuk lulusan SMA dengan formasi yang dibutuhkan sebagai polisi hutan.

Baca Juga: Warga di Subang Tewas Tersengat Listrik, Kabid Damkar Ungkap Kronologi

4. Kementerian Pertahanan (Kemenhan)

Formasi gabungan umum dan putra putri Papua dan Papua Barat yang berjumlah 17 dibuka untuk SMA.

5. Badan Intelijen Negara (BIN)

Pada Peng-03/VI/2021 tentang seleksi penerimaan CPNS menyatakan bahwa Badan Intelejen Negera juga membuka formasi untuk lulusan SMA.

6. Kejaksanaan Agung

Kejaksaan Agung membutuhkan 990 formasi CPNS pada tahun 2021 untuk lulusan SMA maupun SMK.***

Editor: Andi Permana

Sumber: menpan.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler