Belajar dari Internet, Petani Muda Asal Subang Budidayakan Porang Seluas 2 Hektar

- 17 Februari 2022, 17:08 WIB
Ahmad Sopyan Petani Porang Subang yang belajar lewat internet
Ahmad Sopyan Petani Porang Subang yang belajar lewat internet /Iing Irwansyah/Aksara Jabar

AKSARA JABAR- Pandemi Covid-19 membuat pemuda asal Subang, Ahmad Sopyan (31) untuk memutar otak mencari nafkah.

Ahmad kini mengurus porang yang ia tanam seluas dua hektar di Kabupaten Subang dengan bermodal belajar dari internet.

Porang sendiri adalah merupakan tanaman yang tumbuh liar di hutan awalnya. Kemudian Manfaat porang meliputi bidang industri dan kesehatan. Selain itu, porang juga memiliki nilai ekonomi yang tinggi karena memiliki kandungan glukoman.

Baca Juga: Gubernur Jawa Barat Minta Bupati Subang Tindak Tegas Pelanggar Prokes Saat Konser Tri Suaka

Pria kelahiran 22 Juni 1991 ini menceritakan kepada Aksara Jabar, awal mula ia memilih porang sebagai komoditi yang akan ditanam.

"Pada saat itu saya melihat di berbagai media mainstream sedang gencar- gencarnya pemberitaan tentang porang, yang mana sosok yang dimunculkan adalah Paidi," kata Ahmad kepada Aksara Jabar 17 Februari 2022.

Ahmad menjelaskan bahwa sosok Paidi dikalangan pembudidaya Porang sudah populer. Apalagi, menurutnya Paidi sering dipanggil di acara stasiun televisi.

Melihat Paidi sukses dalam membudidayakan Porang, ia membulatkan tekad untuk memulainya.

"Dari situlah saya mulai tertarik. Oh ya sudah saya putuskan untuk mencoba menanam porang," lanjut Ahmad.

Bermodal pengalaman budidaya Kopi

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x