Bantu Pemda Subang Atasi Corona, RS Mutiara Hati Siapkan 10 Ruang Isolasi Covid-19 hingga Salurkan CSR

- 12 Agustus 2021, 14:12 WIB
Bantu Pemerintah Tangani Covid-19, RS Mutiara Hati Subang Salurkan CSR
Bantu Pemerintah Tangani Covid-19, RS Mutiara Hati Subang Salurkan CSR /Iing Irwansyah/

AKSARA JABAR- Upaya membantu penanganan Covid-19 di Kabupaten Subang, rumah sakit (RS) Mutiara Hati siapkan 10 ruang isolasi untuk pasien terpapar corona.

Selain itu, pihak rumah sakit juga menyalurkan Corporate Sosial Responsibility (CSR) berupa alat kesehatan, multivitamin, dan alat pelindung diri (APD) ke tiga puskesmas.

Hal itu disampaikan Direktur RS Mutiara Hati Subang. dr. Riyanto, MARS, Kamis 12 Agustus 2021.

Menurutnya, peran puskesmas sangat penting sebagai fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama perlu didukung dan diperkuat.

Baca Juga: Ajak Pedagang Patuhi Prokes, Kapolres Subang Terjun Langsung Patroli ke Pasar Tradisional dan Pasar Modern

"Untuk itu kami memberikan dukungan di lokasi kami beroperasi agar bersama-sama kita dapat mengelola, memanfaatkan sumber daya yang dimiliki secara efektif dan efisien dalam memutus mata rantai penularan, baik di level individu, keluarga dan masyarakat, yang merupakan bagian dari keluarga besar kami, “ katanya.


Riyanto mengungkapkan bahwa hal itu juga merupakan bentuk komitmen RS Mutiara Hati Subang untuk membantu pemerintah dalam penangangan pandemi Covid-19.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Subang, dr. Maxi mengingatkan bahwa untuk meningkatkan kesehatan masyarakat harus adanya kolaborasi antara pemerintah dan swasta.

Baca Juga: Jajaran Bank BJB Pusat dan Offtaker Porang, Buah, Sayur dan Sapi Diundang Bupati Subang H.Ruhimat

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x