Diskominfo Subang Mulai Penuhi Kebutuhan Digitalisasi di Lingkungan Pemkab Subang

- 14 Desember 2020, 23:52 WIB
Serah terima pinjam pakai alat videi confrance Diskomimfo Subang ke setiap kecamatan di Subang
Serah terima pinjam pakai alat videi confrance Diskomimfo Subang ke setiap kecamatan di Subang /Ptokompim Setda Subang

AKSARAJABAR - Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi, di ruang rapat segitiga rumah dinas Bupati Subang, melaksanakan briefing staf melalui virtual / vidio vonference dengan para kepala OPD dan para Camat se-Kabupaten Subang, pada Senin 14 Desember 2020.

Dalam virtual meeting tersebut dilaksanakan pemberian pinjam pakai alat vidio conference kepada seluruh kecamatan di Kabupaten Subang, dan secara simbolis diberikan kepada 4 perwakilan kecamatan, di ruang segitiga rumah dinas Bupati Subang.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Subang, Mas Indra dalam laporannya bahwa penyediaan alat vidio converence untuk menunjang kegiatan di tiap kecamatan, dalam hal diseminasi informasi dan komunikasi secara virtual serta mendukung rapat virtual meeting pimpinan dengan 30 camat di masing-masing kecamatan se-kabupaten subang.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tidak Mengizinkan Perayaan Tahun Baru 2021

"Peralatan vicon tersebut didukung oleh sinyal frekuensi yang kuat sehingga mampu bekerja dengan baik bila melaksnakan vicon," ungkap Kadiskominfo.

Dalam waktu dekat, bantuan peralatan vicon tersebut juga diketahui untuk menunjang kegiatan refleksi 2 tahun kepemimpinan Jimat Akur.
Diskominfo akan menyiapkan akun-akun bagi admin dan operator teknis vicon dan akan memberikan training singkat bagi admin operator untuk teknis pengorasiannya sehingga bias dimanfaatkan dan dioptimalkan.

Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi mengapresiasi bantuan pinjam pakai peralatan video conference yang terdiri dari HD vidcon camera tenveo, omnidirectional microphone, tripod dan speaker SADA.

Baca Juga: Penjarakan 365 Orang dan Proses 22 Korporasi, Polri Klaim Kebakaran Hutan Turun 95 Persen

Peralatan tersebut diberikan kepada seluruh kecamatan di Kabupaten Subang untuk keperluan jaringan komunikasi video conference di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Subang.

Halaman:

Editor: Yoga Aditya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x