Bantuan Pemulihan Ekonomi Petani, Poktan di Sumedang Akan Terima Bibit Domba

- 6 Desember 2020, 16:26 WIB
Petugas saat melakukan pemeriksaan hewan domba untuk kurban
Petugas saat melakukan pemeriksaan hewan domba untuk kurban /Dok./Aksara Jabar

AKSARAJABAR - Kepala UPTD Peternakan dan Perikanan Wilayah Wado, Ir Leti Nuryati, pihaknya masih melakukan seleksi terhadap bibit domba yang akan disalurkan ke sejumlah kelompok tani (Poktan) di Kecamatan Wado, dan Jatinunggal di Kabupaten Sumedang.

"Iya saat ini masih dalam tahapan seleksi domba untuk beberapa kelompok tani di Kecamatan Wado dan Jatinunggal. Agar nantinya domba yang diterima petani dalam kondisi baik," ujar Leti pada wartawan. Minggu, 6 Desember 2020.

Lebih lanjut Leti menyebutkan bantuan tersebut merupakan bagian dari upaya pemerintah dalam pemulihan ekonomi bagi para peternak saat pandemi Covid-19. Bantuan bersumber dari program Pengembangan Pembibitan Ternak Domba Tahun 2020 itu akan disalurkan ke sejumlah Poktan yang selanjutnya diserahkan ke masing-masing anggotanya.

Baca Juga: Karang Taruna Kabupaten Subang Gelar Bulan Bakti Karang Taruna, 200 Paket Sembako Dibagikan

Populasi ternak domba di dua kecamatan itu disebutkan Leti mencapai 5.331 ekor tersebar di 10 desa, populasi tebesar ada di Kecamatan Jatinunggal dengan jumlah 4.983 ekor tersebar di 9 desa.

Dia berharap dengan adanya bantuan tersebut populasi pembibitan doma akan makin bertambah, sehingga tidak menutup kemungkinan dapat menyejahterakan para petani itu sendiri. Rencanana ada 108 ekor domba yang akan dibagikan untuk 9 kelompok di Kecamatan Wado, dan 200 ekor untuk kecamatan Jatinunggal. ***

Editor: Igun Gunawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah