Rancalintah Banten Jadi Tempat Favorit Ngabuburit pada Bulan Ramadhan 1443 H

10 April 2022, 05:47 WIB
Kawasan wisata Rancalintah Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten pada Ramadhan 1443 Hijriah menjadi lokasi favorit "ngabuburit" untuk menunggu waktu berbuka puasa /Ist. Mansyur/ANTARA

AKSARA JABAR - Menunggu waktu berbuka puasa biasa diisi kalangan anak muda dengan jalan-jalan ke sejumlah tempat. Di Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, salahsatu pusat ngabuburit yakni di Kawasan Wisata Rancalintah.

Menurut Wawi, 25 tahun, salahseorang pengunjung mengaku lokasi tersebut cocok untuk didatangi bersama dengan keluarga.

"Kami bersama keluarga datang ke sini sambil ngabuburit, karena lokasinya cukup indah," kata Wawi.

Baca Juga: Mengejutkan John Park Umumkan Akan Menikahi Pacar Non-Selebriti pada Juni Mendatang di Seoul

Baca Juga: Tragis, Seorang Ibu Tiri di Padang Pariaman Aniaya Balita Hingga Tewas

Baca Juga: MJ ASTRO Umumkan Akan Ikut Wajib Militer pada 9 Mei Mendatang

Selain keindahan tempat, anda juga bisa membeli takjil dari para pedagang yang ada di Kawasan Wisata Rancalintah.

Mereka yang datang, ternyata tak hanya dari Rangkasbitung, tapi juga ada dari perbatasan Kabupaten Pandeglang dan Kabupaten Serang.

Pengunjung memilih lokasi objek wisata Rancalintah pada Ramadhan untuk dijadikan lokasi ngabuburit.

Baca Juga: Kalah 1-5 dari Klub Liga Korea Selatan, Shin Tae-yong Minta Skuadnya Belajar dari Kekalahan

Baca Juga: Aplikasi Sapawarga Ternyata Bisa Memesan Minyak Goreng Bersubsidi

Baca Juga: Mungkihkan Pebalap MotoGP Fabio Quartararo Pindah Memperkuat Pabrikan Honda?

Warga mulai berdatangan sejak pukul 16.00 WIB bersama keluarga juga terdapat pasangan laki-laki dan perempuan.

"Kami sudah biasa ngabuburit dengan keluarga pada bulan Ramadhan, karena lokasinya berada di jantung kota," katanya menjelaskan.

Hal senada disampaikan Fadilah, 55, warga Kalanganyar, Kabupaten Lebak mengatakan dirinya bersama istri dan dua anak serta satu cucu ngabuburit di kawasan wisata Rancalintah Rangkasbitung.

Kawasan wisata Rancalintah Rangkasbitung dijadikan tempat ngabuburit, karena pengunjung juga bisa memesan makanan untuk berbuka puasa.

"Kami datang ke objek wisata sambil ngabuburit juga berbuka puasa dengan makan ikan bakar bersama keluarga," katanya menjelaskan. ***

Editor: Igun Gunawan

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler