Pasca-penataan Obyek Wisata Pantai Sayang Heulang Makin Cantik dan Instagramable

- 21 Februari 2022, 15:45 WIB
Sayap Heulang di obyek wisata Pantai Sayang Heulang.
Sayap Heulang di obyek wisata Pantai Sayang Heulang. /Istimewa via Humas Jabar/

AKSARA JABAR - Obyek wisata Pantai Sayang Heulang berpenampilan baru. Lebih cantik dan instagramable.

Beberapa spot baru lebih tertata dan mampu menyedot animo wisatawan untuk berkunjung ke obyek wisata Pantai Sayang Heulang.

Itu setelah Pemerintah Provinsi Jawa Barat menggelontorkan anggaran senilai Rp14 Miliar untuk penataan obyek wisata Pantai Sayang Heulang di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut.

Baca Juga: Cabor Taekwondo Subang Targetkan 3 Emas di Ajang Porprov 2022, Kepala Pelatih Optimis Capai Target

Peresmian penataan obyek wisata Pantai Sayang Heulang di Desa Mancagahar, Kecamatan Pameungpeuk, Kabupaten Garut, dilakukan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil pada Minggu, 20 Februari 2022.

“Saya sengaja meresmikannya sore, berharap sambil melihat terbenamnya matahari karena pantai itu biasanya dinikmati saat pagi dan sore,” ujar Ridwan Kamil dalam keterangannya.

Baca Juga: Streaming NET TV Live Drakor My Sassy Girl di Jadwal Acara NET TV Hari Ini 21 Februari 2022

Paling ikonik pasca-penataan wisata Pantai Sayang Heulang yaitu monumen dua sayap elang.

Menurut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, itu, sesuai dengan namamanya obyek wisata Pantai Sayang Heulang.

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Humas Jabar garutkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x