Bikin Ngiler! Ternyata Singkong Kalau Diolah Seperti Ini Bisa Jadi Ide Jualan yang Laku Keras

1 Desember 2022, 12:57 WIB
Cara membuat singkong keriting untuk ide jualan dengan modal pas-pasan /Akun YouTube Bagja Vlog

AKSARA JABAR - Singkong merupakan jenis tanaman yang tumbuh dari akar tanaman ketela pohon, selain murah ternyata singkong bisa menjadi ide jualan yang laris.

Singkong seringkali diolah menjadi berbagai macam olahan untuk ide jualan. Namun, pada resep kali ini singkong diolah menjadi makanan yang lebih nikmat.

Singkong mengandung sumber mineral yang cukup banyak seperti kalsium, fosfor, mangan, zat besi, dan kalium.

Baca Juga: Kemiripan Poster 'Alchemy Of Souls 2' dan 'Snowdrop' Tuai Sorotan, Netizen : Cukup Saya Trauma!

Mineral tersebut diperlukan untuk perkembangan, pertumbuhan, dan menjalankan fungsi jaringan tubuh.

Singkong masih menjadi pilihan camilan ataupun ide jualan yang sering dipakai hingga kini.

Namun, kali ini ada resep ide jualan dari singkong yang diolah menjadi singkong keriting.

Dilansir Aksara Jabar dari Akun YouTube Bagja Vlog, berikut resep singkong keriting:

Bahan yang digunakan:

600 gr singkong

4 sdm tepung maizena

1/2 sdt baking powder

Bumbu tabur balado secukupnya

Cara membuat:

1. Siapkan 600 gr singkong yang sudah dicuci dan dikupas bersih.

2. Parut singkong menggunakan parutan sesuai selera. Pastikan untuk hati-hati saat memarut agar tidak terkena tangan.

3. Jika sudah diparut, taruh singkong ke dalam wadah yang besar. Lalu sisihkan.

Baca Juga: ENGENE Merapat! Catat Jadwal Tanggal Konser ENHYPEN di Jakarta

4. Siapkan tepung maizena dan baking powder, aduk rata kedua bahan tadi.

5. Lalu taburkan tepung maizena ke dalam singkong.

6. Taburi maizena secara bertahap sambil selalu diaduk. Agar maizena bisa tercampur merata dengan singkong.

7. Setelah merata, siapkan minyak panas untuk menggoreng singkong.

8. Masukan parutan singkong untuk digoreng, tapi ambil sedikit-sedikit singkong agar tidak menempel.

9. Pastikan bahwa parutan singkong terendam oleh minyak.

Baca Juga: Daftar Pemenang MAMA Awards 2022 Hari Kedua : IVE Boyong Daesang, BTS Raih Penghargaan Istimewa

10. Jika bagian permukaan sudah garing bolak-balik atau aduk-aduk singkong agar matangnya merata.

11. Selanjutnya jika sudah berubah warna kekuningan bisa langsung diangkat. Lakukan berulang hingga keripik singkong digoreng seluruhnya.

12. Jika sudah digoreng semua, tambah taburan bumbu.

13. Untuk taburan bumbu bisa disesuaikan dengan selera masing-masing.

14. Bisa menggunakan bumbu keju dan bubuk cabai ataupun bumbu keju saja.

15. Setelah ditaburi dengan bumbu, aduk-aduk bumbu agar merata di seluruh permukaan singkong.

16. Singkong keriting siap dihidangkan.***

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Akun YouTube Bagja Vlog

Tags

Terkini

Terpopuler