Ide Jualan Laris! Resep Bolu Kukus Pandan, Rasa dan Tampilan Bak Makanan Premium Padahal Modal Pas-pasan

1 Desember 2022, 12:20 WIB
Cara membuat bolu kukus pandan, ide jualan bikin laris walau dengan modas pas-pasan /YouTube Beqs Kitchen

AKSARA JABAR - Bolu kukus merupakan jajanan tradisional berupa kue namun proses pembuatannya dengan cara dikukus. Bolu kukus hingga kini masih dijadikan sebagai ide jualan.

Bolu kukus merupakan kue dengan bahan dasar utama dari tepung terigu, telur, gula pasir, dan lain-lain. Rasanya yang lembut dan manis yang membuat bolu kukus banyak diminati, sehingga cocok untuk dijadikan ide jualan.

Cita rasanya yang manis dan lembut tersebut menjadikan bolu kukus biasanya dihidangkan untuk makanan penutup. Sehingga bolu kukus masih menjadi incaran untuk dijadikan ide jualan.

Baca Juga: ENGENE Merapat! Catat Jadwal Tanggal Konser ENHYPEN di Jakarta

Lantas, bagaimana cara membuat bolu kukus yang nikmat?

Dilansir Aksara Jabar dari Akun YouTube Beqs Kitchen, berikut resep bolu kukus pandan yang nikmat:

Bahan Bolu Kukus Pandan:

3 butir telur 90 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
1/2 sendok teh vanila
1 sendok teh SP
1/4 sendok teh baking powder
80 gram tepung terigu
65 mililiter santan kental
20 mililiter minyak goreng
1 sendok teh pasta pandan
Pewarna makanan warna hijau (opsional)

Bahan Vla Santan:

1 sendok makan tepung maizena
3 sendok makan gula pasir
Sejumput garam
300 mililiter santan (campuran 65 mililiter santan kental instan ditambah 235 mililiter air)
1 lembar daun pandan, potong

Baca Juga: 10 Eks Napiter Dibina Densus 88 di Subang, Belajar Pertanian di PT Sang Hyang Seri

Cara Membuat:

1. Buat adonan bolu dengan mencampurkan 3 butir telur 90 gram gula pasir, 1/4 sendok teh garam, 1/2 sendok teh vanila, dan 1 sendok teh SP. Masukkan semua ke dalam mangkuk.

2. Campurkan bahan adonan bolu pandan tersebut dengan mixer selama 8-10 menit hingga adonan berwarna pucat dan teksturnya kental berjejak.

3. Setelah warna adonan bolu pandan menjadi pucat dan teksturnya kental berjejak, segera matikan mixer dan masukkan 1/4 sendok teh baking powder dengan cara diayak.

4. Masukkan juga 80 gram tepung terigu protein sedang ke dalam mangkuk sambil diayak lalu mixer kembali dengan kecepatan rendah hingga semua bahan tercampur.

5. Lanjutkan proses pengadukan dengan spatula agar tepung yang menempel pada dinding mangkuk ikut tercampur dengan adonan. Berikutnya, mixer kembali sebentar.

6. Kemudian, tuangkan 65 mililiter santan kental dan 20 mililiter minyak goreng ke dalam mangkuk adonan bolu pandan.

7. Tambahkan juga 1 sendok teh pasta pandan dan pewarna makanan warna hijau (opsional) ke dalam adonan.

8. Aduk-aduk dengan spatula menggunakan metode balik agar semua bahan tercampur merata dan adonan bolu pandan berubah warna menjadi kehijauan.

9. Selanjutnya, adonan bolu pandan tersebut dimasukkan ke dalam plastik segitiga agar lebih mudah saat menuangkan ke dalam cetakan.

Baca Juga: Kisah Bruce Lee Akan Dibuat Layar Lebar, Sutradara Dipercayakan pada Pemenang Oscar Ang Lee

10. Berikutnya, siapkan wadah aluminium foil cup 120 mililiter. Masukkan adonan bolu pandan ke dalam wadah tersebut hingga memenuhi 1/2 bagian aluminium foil cup.

11. Lalu, hentak-hentakkan aluminium foil cup berisi adonan bolu pandan beberapa kali agar tidak ada rongga udara di dalam adonan.

12. Kukus di dalam panci pengukus yang sebelumnya telah dipanaskan dan air di dalamnya sudah mendidih.

13. Kukus bolu pandan selama kurang lebih 15 menit dengan api sedang cenderung kecil hingga benar-benar matang.

14. Sambil menunggu bolu kukus pandan matang, siapkan bahan vla santan yaitu 1 sendok makan tepung maizena, 3 sendok makan gula pasir, dan sejumput garam. Masukkan ke dalam panci.

15. Tambahkan juga 300 mililiter santan (campuran 65 mililiter santan kental instan ditambah 235 mililiter air) dan potongan 1 lembar daun pandan ke dalam panci tersebut.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan 16 Ha Lahan untuk Relokasi Warga Gempa Cianjur yang Rumahnya Rusak Berat

16. Aduk-aduk bahan vla santan hingga tercampur merata dan masak di atas kompor dengan api sedang cenderung kecil hingga mendidih.

17. Segera matikan kompor saat vla santan mendidih. Angkat bla santan dari kompor dan saring. Tunggu hingga vla santan dingin.

18. Selanjutnya jika bolu kukus pandan sudah matang, segera matikan kompor dan angkat aluminium foil cup. Diamkan bolu kukus pandan hingga dingin.

19. Setelah vla santan dan bolu kukus pandan dingin, tuangkan vla santan ke atas bolu kukus pandan dalam aluminium foil cup.

20. Segera sajikan bolu kukus pandan atau bisa juga disimpan sebentar di dalam kulkas agar makin nikmat.***

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Akun YouTube Beqs Kitchen

Tags

Terkini

Terpopuler