Hari Laut Sedunia bukan hanya untuk Komunitas Pencinta Alam

- 8 Juni 2019, 18:46 WIB
IMG_20190608_184711
IMG_20190608_184711

SEJAK tahun 2008 disahkan oleh PBB, 8 juni selalu diperingati sebagai hari laut dunia. Hari laut sedunia awalnya merupakan peringatan untuk selalu menghargai laut-laut yang ada di dunia karena laut memberikan kontribusi sangat besar untuk kehidupan manusia seperti makanan dan aktifitas manusia yang lain seperti tersedianya jalur pelayaran untuk perdagangan internasional.

Hari laut dunia lahir juga karena keresahan banyak orang terkait kelestarian laut yang ada di dunia. Laut sudah mulai terlihat tercemar kebersihannya dari mulai kejernihan air dan sampah yang sudah banyak tersebar di laut. Ekosistem laut pada akhirnya terganggu oleh prilaku buruk manusia mulai dari pembuangan sampah sampai ekspolitasi satwa laut.

Indonesia seperti yang kita ketahui merupakan negara yang dikelilingi lautan. Luas wilayah laut Indonesia adalah 96.079,15 km2. Luas wilayah itu menjadikan Indonesia sebagai wilayah kepulauan terbesar di dunia yang pada akhirnya Indonesia memiliki peranan penting terkait kelestarian laut dunia.

Tentu kita sepakat bahwa hari laut sedunia jangan sampai hanya euphoria semata, untuk memperingati Hari Laut Sedunia, banyak cara konkrit yang bisa dilakukan termasuk kita sebagai pemula. Tak harus komunitas pecinta laut atau pelestari alam, namun siapa saja bisa melakukannya.

Hal-hal yang bisa dilakukan kita untuk menjaga laut bisa dimulai dari hal hal yang kecil seperti minimalkan menggunakan plastic sekali pakai dengan membawa tas belanja atau sedotan stainless/kayu, mendaur ulang sampah plastic, mengetahui pedoman kelestarian alam sehingga kita tidak membeli satwa laut yang memang dilindungi agar perusahaan penangkapan ikan illegal tidak bertumbuh, menghemat air dan energy, dan membantu lembaga swadaya masyarakat untuk pelestarian laut dengan menyumbangkan tenaga atau uang untuk ikut dalam program-programnya.

Tahun 2019 ini, Hari Laut Sedunia mengusung tema ‘Gender and Oceans’ (Gender dan Lautan). Maksud dari tema ini adalah untuk mengajak semua kalangan baik laki-laki dan perempuan, untuk ikut menjaga kelstarian laut. Selamat hari Laut Sedunia!

 

Oleh : Rizky Fadillah

Founder Posthink.Idn

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Arogansi dan Barbarianisme Politik

7 Oktober 2020, 15:01 WIB

42 Tahun FKPPI

14 September 2020, 14:05 WIB

Dilema Pembalajaran di Masa Pandemi

7 September 2020, 13:14 WIB

Begini Cara GPII Membumikan Pancasila

11 Agustus 2020, 16:39 WIB

Terpopuler

Kabar Daerah