Sri Mulyani Mengklaim Deforestasi di Indonesia Menurun Berkat Kebijakan APBN

- 5 April 2021, 11:13 WIB
Menkeu Sri Mulyani menklaim, Indonesia telah keluar dari tiga negara teratas di dunia yang kehilangan hutan primer.
Menkeu Sri Mulyani menklaim, Indonesia telah keluar dari tiga negara teratas di dunia yang kehilangan hutan primer. /Instagram.com/@smindrawati/

AKSARA JABAR– Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mengklaim, deforestasi (Penghilangan dan pengundulan hutan) di Indonesia menurun.

Hal itu berkat langkah tegas melalui penandaan anggaran perubahan iklim (Climate Budget Tagging/CBT) oleh Kementerian Keuangan (Kemenkeu).

Demikian disampaikan Menkeu Sri Mulyani melalui postingan Instagram pribadinya @smindrawati yang diunggah pada Senin, 5 April 2021.

Baca Juga: Mudik Lebaran 2021 Resmi Dilarang, Ini 7 Aplikasi Video Call Untuk Silaturahmi Secara Virtual

Indonesia keluar dari tiga negara teratas di dunia yang kehilangan hutan primer

Menkeu Sri Mulyani menuturkan, berdasarkan laporan World Resources Institute (WRI) tahun 2020, deforestasi hutan di Indonesia terus berangsur turun.

“Untuk pertama kalinya Indonesia keluar dari tiga negara teratas di dunia yang kehilangan hutan primer,” ungkap Sri Mulyani dalam postingannya.

Baca Juga: Tarung Catur Raffi Ahmad vs Irene Sukandar di dalam Mobil Drift Berhasil Catatkan Rekor MURI

Pada tahun-tahun sebelumnya, dia menerangkan, Indonesia kerap dilanda kebakaran hutan dan lahan (karhutla) skala besar yang mana puncaknya terjadi pada tahun 2016. Kejadian tersebut membuat Negara Indonesia menjadi sorotan dunia.

Halaman:

Editor: Alvin Iskandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x