Harga Tanaman Hias Tahun 2021 untuk Jenis Monstera dan Aglaonema

- 26 Mei 2021, 08:49 WIB
Minat yang tinggi menjadikan hobi tanaman hias khususnya jenis Monstera dan Aglaonema memiliki harga yang fantastis.
Minat yang tinggi menjadikan hobi tanaman hias khususnya jenis Monstera dan Aglaonema memiliki harga yang fantastis. /Instagram.com/@mimsgarden.id/

Namun, kini tanaman tersebut sudah banyak dijual eceran dengan hitungan per daun.

Di Indonesia tanaman ini kerap disalahartikan menjadi "Janda Bolong" (Monstera adansonii), salah satu tanaman yang populer di tahun 2020 lalu. 

Perbedaannya, Monstera adansonii memiliki lubang pada daun dengan ukuran lebih kecil dan merupakan jenis tumbuhan yang banyak dikembangbiakkan di Asia Tenggara, sementara Obliqua merupakan tanaman langka yang berasal dari Amerika Selatan atau Amerika Tengah.

Keunikan Obliqua terletak pada lubang yang tersusun rapi mengikuti ruas daun. Pada 2020 lalu harga satu pot Monstera Obliqua rimbun bisa mencapai puluhan juta rupiah.

3. Monstera Variegata

Monstera variegata memiliki daya tarik di warna putih pada daun, termasuk tanaman hias yang harganya selangit.

Jenis lain dari spesies Monstera ini termasuk yang cukup populer pada 2020. Berbeda dengan obliqua, pada variegata keunikan ada pada corak perpaduan warna putih dan hijau. Pola bolong variegata juga berbeda dengan obliqua serta ukuran daunnya yang lebih lebar.

Warna putih pada Variegata dihasilkan dari mutasi sel akibat kelainan klorofil pada daun. Semakin dominan warna putih pada daun semakin mahal harga tanaman variegata.

Tahun 2020, selembar daun variegata dengan warna putih yang dominan dijual dengan kisaran harga jutaan rupiah sedangkan untuk 1 pot rimbun bisa mencapai puluhan juta rupiah.

4. King Monstera Variegata Thai Constellation

Halaman:

Editor: Alvin Iskandar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x