Kantor PDAM Subang Dibobol Maling, Pelaku Bawa Kabur Tabung Gas 3 Kg

- 10 April 2023, 10:33 WIB
Kantor PDAM Cabang Subang telah dibobol maling pada Senin, 10 April 2023 sekitar pukul 03.00 WIB. Pelaku membawa kabur tabung gas melon.
Kantor PDAM Cabang Subang telah dibobol maling pada Senin, 10 April 2023 sekitar pukul 03.00 WIB. Pelaku membawa kabur tabung gas melon. /

AKSARA JABAR - Kantor Cabang Perumda Air Minum (PDAM) Tirta Rangga yang berlokasi di Ranggawulung, Kabupaten Subang dibobol maling pada Senin, 10 April 2023 sekitar pukul 03.00 WIB.

Direktur Utama PDAM Subang, Lukman Nurhakim menerangkan, aksi pencurian terjadi saat kondisi kantor sedang sepi karena ditinggal para petugas yang sedang melakukan perbaikan pemasangan tiang pancang di lokasi sisa terjadinya longsor di Ranggawulung.

Kemudian pelaku membobol jendela belakang kantor dengan memanfaatkan kelengahan tim yang berjaga pada malam hari.

Baca Juga: Potret Desa Wisata Cibeusi Subang, Suguhkan Pesona Alam Asri yang Wajib Dikunjungi

"Para pelaku memanfaatkan kelengahan tim penjaga malam, masuk kantor dengan cara membobol jendela belakang. Sebab di waktu bersamaan tim Cabang Subang tengah melakukan pekerjaan pemasangan tiang pancang baja wf di lokasi bekas longsor blok Cimanggu," kata Lukman.

Lukman mengungkapkan, saat para petugas jaga yang berada di cabang Subang kembali ke kantor, kondisi dari jendela yang berada di belakang sudah terlihat rusak oleh maling.

Menurutnya pelaku kabur setelah mendengar petugas malam berdatangan kembali ke kantor.

Dari aksinya, pelaku berhasil menggondol satu buah tabung gas melon yang ada di dalam kantor.

Halaman:

Editor: Andi Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x