Pengukuhan dan Pelepasan Kontingen Koni Subang Jelang Porprov Jabar ke XIV, ARD Berharap Masuk 5 Besar

- 19 Oktober 2022, 16:01 WIB
Ketua Umun Koni Subang Asep Rochman Dimyati
Ketua Umun Koni Subang Asep Rochman Dimyati /Iing Irwansyah/AksaraJabar.com

AKSARA JABAR- Menjelang pelaksanaan Porprov Jabar ke XIV, Bupati mengukuhkan dan melepas sebanyak 612 Kontingen Koni Subang.

Pengukuhan tersebut digelar di Gor Gotong Royong Subang pada Rabu 19 Oktober 2022.

Hal itu diungkap Ketua Umum Koni Subang Asep Rochman Dimyati dalam sambutannya. 

Baca Juga: Jelang Porprov Jabar, KONI Subang Lakukan Tes Kebugaran Jasmani Para Atlet

Menurutnya, Bupati Subang mengukuhkan dan melepas sebanyak 612 Kontingen, 311 official dan pelatih.

Adapun menurut Asep yang akrab disapa ARD, jumlah cabor yang diikuti kontingen Subang sebanyak 52 cabor dan sub cabor.

Selain itu, ARD mengungkapkan harapanya pada pelaksanaan Porprov Jabar yang yang akan digelar bulan depan.

"Kami berharap Subang bisa masuk 5 besar di Porprov Jabar ke 2022," ucapnya.

Hal itu, menurut ARD berkaca dari prestasi Koni Subang dalam penyelengaraan Porprov Jabar sebelumnya.

Pada tahun 2010, Kabupaten Subang meraih peringkat ke 17. Kemudian pada tahun 2014 meraih peringkat ke 17. Tahun 2018 juga diperingkat 17.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x