Bupati Subang Hadiri Forum Inovatif KOPDAR Bersama Gubernur dan Bupati/Wali Kota Lainnya Se-Jawa Barat

- 1 Desember 2021, 13:33 WIB
Bupati Subang Hadiri Forum Inovatif KOPDAR Bersama Gubernur dan Bupati/Wali Kota Lainnya Se-Jawa Barat
Bupati Subang Hadiri Forum Inovatif KOPDAR Bersama Gubernur dan Bupati/Wali Kota Lainnya Se-Jawa Barat /Humas Pemkab Subang

AKSARA JABAR - Bupati Subang H. Ruhimat Menghadiri KOPDAR (Komunikasi Pembangunan Daerah) Kepala Daerah Se-Jawa Barat, di Bale Gede Sentul Highland, Kabupaten Bogor, Selasa, 30 November 2021.

Pertemuan ini dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau Kang Emil, dan para Bupati serta Walikota se-Jawa Barat.

Kegiatan KOPDAR kembali digelar untuk pertama kalinya setelah terhenti 1,5 tahun akibat pandemi COVID-19.

Baca Juga: Bersama Kepala Daerah Se-Jawa Barat, Ridwan Kamil Pastikan Banyak Lompatan Inovasi di Jabar 2022

Adapun tema yang diusung dalam pertemuan kali ini adalah Jabar melompat di tahun 2022.

Pada pertemuan tersebut, Kang Emil meminta komitmen Bupati dan Walikota untuk sama-sama bekerja dan memberi kontribusi positif bagi kesejahteraan masyarakat dan kemajuan bangsa.

Kang Emil menuturkan, akan ada banyak lompatan inovasi yang akan dilakukan pada tahun 2022, di antaranya melakukan upaya ketok pintu investor untuk mendatangkan investasi, proyek pembangunan, dan pekerjaan bagi masyarakat.

Pembiayaan melalui APBD, menurut Kang Emil, hanya mencukupi 20 persen dari pembangunan.

Sementara untuk kekurangannya harus didorong oleh investasi baik penanaman modal dalam negeri maupun asing.

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Humas Pemkab Subang


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x