Kawasan Kebonjayanti Kota Bandung Menjadi Kawasan Nol Kasus Covid-19 Sejak Awal Pandemi Hingga Sekarang

- 16 Februari 2021, 10:58 WIB
Lurah Kebonjayanti, Abdul Manaf saat berada di Balai Kota Bandung
Lurah Kebonjayanti, Abdul Manaf saat berada di Balai Kota Bandung /Humas Setda Kota Bandung/

"Lebih baik kita cerewet daripada ada yang terpapar. Bangun kesadaran masyarakat, harus mau melaporkan Covid-19 itu bukan penyakit aib tapi penyakit yang harus diwaspadai. Kalau ada satu orang memiliki gejala, kami langsung tindak sehingga bisa diatasi lebih awal," ungkapnya.

Nol kasus Covid-19 di Kelurahan Kebonjayanti, diterangkan dia, dikarenakan upaya sosialisasi, pemberian maskier, penyemprotan disinfektan secara massal di 14 RW melalui program Jumat Disinfektan.

Baca Juga: Sektor Taman Bermain Disney Terus Merugi, Untung Besar di Platform Digital, Kenapa?

Khusus warga luar yang hendak masuk ke Kelurahan Kebonjayanti, lanjut dia, diwajibkan melapor kepada RT setempat dan wajib menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

"Ketika ada warga lain masuk, warga langsung mengingatkan dan meminta untuk segera lapor ke RT. Kalau di Kelurahan Kebonjayanti sebelum adzan kami mengingatkan pentingnya prokes. Seperti 'ditunggu di masjid, jangan lupa bawa masker dan bawa sajadah sendiri'. Mudah-mudahan kami tidak lalay, dan tidak terlena," pungkasnya.***

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Humas Setda Kota Bandung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x