Lewat Event, Pemda Subang Yakin Pariwisata akan Lebih Maju dan Perbaiki Kondisi Ekonomi

1 April 2023, 13:20 WIB
Wakil Bupati Subang, Kadisparpora Kabupaten Subang Tatang Supriyatna, Kaban BP4D Hari Rubianto, Kabid Destinasi Wisata dan Kabag Prokompim Setda Subang bersama Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno. /Instagram @agusmasykur/

AKSARA JABAR - Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Subang terus menyiapkan terobosan dalam meningkatkan sektor pariwisata.

Diketahui, destinasi wisata di Subang terdiri dari 68 lokasi wisata alam, 14 lokasi wisata buatan dan 2 lokasi wisata pantai.

Promosi destinasi melalui pelaksanaan event adalah salah satu upaya dalam mengembangkan potensi pariwisata di Subang.

Hal itu merupakan pembahasan dalam pertemuan KolaborAksi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dengan Pemda Subang dan sejumlah kepala daerah lainnya di Balairung Soesilo Soedarman, Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, pada Jumat, 24 Maret 2023.  

Baca Juga: Curug Koleangkak Subang, Tawarkan Pesona Curug Biru yang Cocok untuk Healing

Pada pertemuan tersebut hadir Wakil Bupati Subang Agus Masykur Rosyadi bersama Kadisparpora Kabupaten Subang Tatang Supriyatna, Kaban BP4D Hari Rubianto, Kabid Destinasi Wisata dan Kabag Prokompim Setda Subang.

Dalam kesempatannya, Kang Akur (sapaan akrab Agus Masykur Rosyadi) memaparkan potensi pariwisata di Subang.

Pemaparan potensi wisata Subang oleh Wakil Bupati Subang.

Ia juga menyampaikan bahwa terjadi peningkatan kunjungan wisatawan ke Subang pada tahun 2022.

"Dalam 5 tahun terkahir, alhamdulillah di tahun 2022 kenaikan kunjungan wisatawan 83,77% walaupun tahun 2020 mengalami penurunan kunjungan wisatawan sebesar 93,86%. pendapatan di desember tahun 2021 mencapai Rp.19,98 miliar," katanya.

Menparekraf senidiri mendorong agar Pemda memperkuat kolaborasi dengan pihak-pihak terkait untuk mengembangkan potensi pariwisata di daerahnya serta mempromosikannya melalui pelaksanaan event.

Baca Juga: Wisata Alam Capolaga Subang, Nikmati Camping dengan Pesona Sungai yang Asri

"Saya ingin mendorong pemerintah daerah menghadirkan event-event yang menarik dan berkualitas. Jadi event ini menjadi media promosi dari potensi wisata yang ada di daerah masing-masing," ucap Sandiaga Uno dikutip dari laman kemenparekraf.

Langkah ini membuat Kang Akur optimis jika pariwisata Subang akan lebih maju dan akan memperbaiki kondisi ekonomi daerahnya.

"Sy optimis kedepan patiwisata di Subang akan maju dan berimplikasi pada kondisi ekonomi yang lebih baik, insyallah," ujarnya dikutip dari unggahan akun Instagram @agusmasykur, 25 Maret 2023.***

Editor: Andi Permana

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler