Kabar Baik, BSU Rp2,4 Juta akan segera Cair Bulan Januari 2021, Cek Syaratnya Disini !

- 19 Januari 2021, 13:06 WIB
Menaker menjelaskan perkembangan BLT Subsidi Gaji atau BSU 2021.
Menaker menjelaskan perkembangan BLT Subsidi Gaji atau BSU 2021. /Kemenaker RI

AKSARAJABAR- Bantuan Subsidi Upah (BSU) yang sudah disalurkan pada bulan Desember 2020 lalu, akan kembali cair bulan januari 2021.

Seperti dikatakan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziah, bahwa BSU yang belum cair akan kembali disalurkan segera.

Ida menyampaikan hal itu saat Rapat Kerja (Raker) Bersama Komisi IX DPR RI di Jakarta, Senin, 18 Januari 2021.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 19 Januari 2021, Reyna Menangis Ingin Andin Baikan dengan Aldebaran

Dikutip Aksara Jabar dari Berita Subang dalam judul TENANG! Menteri Ida Fauziah Sebut BLT Upah Gaji Rp2,4 Juta Tetap Cair Januari 2021, Ini Syaratnya, Ida merinci BSU yang sudah dicairkan.

Total BSU yang sudah dicairkan pada termin I dan II mencapai sevesar Rp29.4 triliun.


Adapun rinciannya, untuk subsidi gaji/upah gelombang/termin I telah tersalurkan kepada 12.293.134 orang, dengan realisasi anggaran mencapai Rp14.751.760.800.000 atau setara 99,11 persen.

Sedangkan gelombang/termin II telah tersalurkan kepada 12.244.169 orang dengan realisasi anggaran mencapai Ro14.693.022.800.000 atau jika diprosentasekan sebesar 98,71 persen.

Menyikapi kendala peserta yang tidak bisa mencairkan BSU, Ida menyebut karena terdapat beberapa masalah mulai dari uplikasi data, nomor rekening yang tidak valid, rekening sudah tutup atau terblokir karena pasif dalam jangka waktu yang lama, serta rekening tidak sesuai dengan NIK, dibekukan.

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Berita Subang PRMN


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x