Pipa Pertamina di Cimahi Terbakar, Seorang Operator Tewas

- 22 Oktober 2019, 19:44 WIB
IMG_20191022_194010
IMG_20191022_194010

AKSARAJABAR.COM, Cimahi -- Kebakaran hebat pipa Pertamina terjadi di wilayah Mancong, Kelurahan Melong, Kota Cimahi, Jabar, Selasa (22/10/2019) siang. Dalam insiden tersebut seorang operator tewas.

Corporate Communication & Community Development Group Head, Dwimawan Heru menjelaskan, kebakaran hebat pipa bahan bakar Pertamina terjadi pada pukul 14.00 WIB di lokasi pekerjaan Kereta Cepat Jakarta Bandung PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Jalan Tol Padaleunyi arah Cileunyi, Jawa Barat.

"Kebakaran diakibatkan adanya bored pile PT KCIC yang mengenai pipa bahan bakar Pertamina yang menghubungkan Bandung - Cilacap," kata Dwimawan melalui keterangan tertulis, Selasa (22/10).

Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan pengguna jalan, pihak Jasa Marga Cabang Purbaleunyi berkoordinasi dengan Kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas.

Sementara Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Rudy Sufahriadi menduga petugas yang tewas tersebut tengah mengoperasikan alat berat dengan menancapkan benda keras hingga mengenai pipa minyak milik Pertamina.

Seorang korban yang tewas itu diduga warga negara asing bernama Li Xuangfeng (petugas) saat sedang mengoperasikan alat berat. Hingga kini petugas pemadam masih berupaya memadamkan api dan mencari jasad korban.

"Kejadiannya dari sekitar pukul 14.00 WIB, sekarang sedang ditangani, menunggu dari pihak Pertamina yang khusus memadamkan api yang berasal dari pipa Pertamina," kata Rudy di lokasi kejadian yang dikutip Antara.

(Sif)

Editor: Aksara Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x