4 Aplikasi Edit Video di HP Android Terbaik dan Termudah, CapCut Editor Populer di Play Store

- 26 Februari 2022, 11:32 WIB
4 Aplikasi Edit Video HP Android
4 Aplikasi Edit Video HP Android /Pixabay/Coupon/

AKSARA JABAR-Bingung mencari aplikasi apa yang cocok untuk edit video di Android? Anda bisa mencoba aplikasi Cap Cut Editor video.

Dalam artikel ini akan diulas 4 aplikasi editing video yang mudah digunakan dan terbaik untuk semartphone android.

Memiliki video yang keren hasil karya sendiri ternyata mudah.

Baca Juga: Download Savefrom.net APK, Simpan Video YouTube ke Galeri dengan 3 Langkah Mudah di Android

Kini, untuk mengedit video sudah bisa dilakukan di Android.

Anda hanya butuh keterampilan untuk mendesain video anda mau seperti apa.

Jangan bingun memulainya harus dari mana, karena 5 Aplikasi Editing Video yang akan dijelaskan ini sangat mudah digunakan dalam mengoperasikannya.


1. CupCut Editor Video

CapCut Editor Video versi 5.4.0 ini bisa anda unduh di playstore.

Dilansir dari Playstore, pada 26 Februari 2022, CapCut sudah didownload 100.000.000.

Dulu aplikasi CapCut bernama Viamaker. Sejumlah fitur sangat mudah digunakan.

Anda bisa membuat moment spesial dengan aplikasi ini.

Tersedia juga music yang sudah resmi bisa digunakan untuk menambah efek dalam video yang anda buat.


2.InShot

Inshot juga dapat menjadi pilihan alternatif untuk edit video di HP android.

Tampilan dalam apliaksi Inshot sangat mudah. Cocok untuk pemula yang baru memulai dunia editing.

Meskipun dalam proses editing sering kali ada iklan muncul saat proses editing.

Kerennya, setelah mengedit anda bisa langgsungbagikan hasil kreasi anda ke sosial media seperti Instagram, Facebook, dan berbagai media sosial lainnya.

Kendati demikian, jika anda tak ingin membagikannya, Anda bisa memilih opsi menyimpannya ke galeri smartphone.

3. FilmoraGo

FilmoraGo menyajikan fitur-fitur yang dibutuhkan untuk editor video seperti trim, crop hingga split bahkan penambah musik.


Anda bisa menambahkan tampilan video. Ukurannya bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan.

Banyak template gratis untuk mempercantik dalam editing video. 


4. Kine Master

KineMaster juga merupakan aplikasi editing video pupoler yang banyak menampilkan fitur-fitur gratis.

Bahkan anda bisa mengimpor foto dan video termasuk musik milik anda sendiri.

Anda bisa dengan cepat mengedit video. Meskipun hanya memotong video saja.

Bagi pemula, menggunakan KineMaster saat editing video sangat memudahkan untuk membuat video menarik.

Demikian rekomendasi 4 apliaksi editing video yang mudah digunakan untuk HP android.***

 

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah