Resep Mudah Daging Sapi Saus Lada Hitam, Lezat dan Tingkatkan Imunitas Tubuh

11 Maret 2022, 10:53 WIB
Resep Mudah Daging Sapi Saus Lada Hitam. /Instagram.com/@aras_galeri

AKSARA JABAR - Daging sapi merupakan salah satu bahan yang bisa dibuat berbagai macam jenis masakan.

Salah satu yang menjadi favorit adalah daging sapi saus lada hitam. Rasa pedas lada hitam dan manisnya kecap menyatu menjadi satu cita rasa yang lezat.

Meski sering kita temukan menu ini di restoran, kamu bisa juga kok masak sapi lada hitam ini di rumah.

Baca Juga: Resep Tumis Cumi Asin Pete Pedas, Sajian Lezat yang Bikin Makan Lahap

Tentunya dengan cara dan bahan yang praktis. Selain itu, lada hitam juga dipercaya meningkatkan imunitas tubuh.

Yuk kita mulai memasak. Berikut bahan dan cara memasaknya:

Bahan:

300 gr daging sapi, potong

1 buah paprika hijau

Bumbu iris:

½ siung bawang bombay, potong-potong

1 siung bawang putih besar

2 buah cabai rawit

Bumbu lainnya:

½ sdt garam

1 sdt kaldu jamur

1 sdt gula

¼ sdt lada hitam bubuk

1-2 bungkus saori saos lada hitam

Banyaknya takaran bumbu disesuaikan dengan banyaknya bahan yang digunakan.

Baca Juga: Resep Sop Daging Sapi Rumahan Enak dan Gurih, Sajian yang Menghangatkan Keluarga

Cara memasak:

1. Marinasi daging dengan saori saos lada hitam.

2. Tumis bumbu iris hingga wangi kemudian masukkan irisan paprika.

3. Masukkan daging yang sudah di marinasi dan tumis hingga tercampur rata dengan bumbu.

4. Tambahkan gula, garam, kaldu jamur dan lada hitam bubuk, aduk merata kembali.

5. Tambahkan air secukupnya dan masak daging hingga empuk dan airnya menyusut.

6. Koreksi rasanya dan siap sajikan.***

Editor: Tiara Maulinda

Tags

Terkini

Terpopuler