XIAOMI akan Rilis Redmi Pad SE, Berapa Harganya? Cek Yuk Spesifikasinya !

- 5 September 2023, 14:22 WIB
Cek spesifikasi Redmi Pad SE, bersaing dengan Oppo Pad Air?
Cek spesifikasi Redmi Pad SE, bersaing dengan Oppo Pad Air? /Redmi.co.id/

AKSARA JABAR- Xiaomi Indonesia baru-baru ini mengabarkan akan merilis Redmi PAD SE. Hal itu diumumkan melalui akun official miliknya. Sebelumnya Xiaomi Indonesia telah merilis Redmi Pad seri pertama pada tahun lalu.

Kabarnya harga Redmi PAD SE ini akan dipasarkan dengan harga sekitar 2 jutaan. Bagi penggemar tablet, Redmi PAD SE ini sangat direkomendasikan. Lantas bagaimana dengan spesifikasinya?

Spesifikasi REDMI PAD SE 

Kapasitas Baterai Redmi PAD SE ini mencapai 8000 mAh dengan pengisian daya hanya 10 watt. Untuk pengisian sendiri memerlukan waktu yang aga lama.

Baca Juga: Intip Spesifikasi Redmi Note 11 Pro 5G, Harga Dibawah 5 Jutaan

Selain baterai, Redmi PAD SE juga memiliki layar berpanel IPS LCD dengan resoluso 1200x1920 pixel. Ukuran layarnya mencapai 11 inci dengan refresh rate 90 Hz. Layar tersebut mendapatkan sertifikasi TUV Rheinland.

Diketahui sertifikasi TUV Rheinland High Reliability merupakan suatu standar sertifikasi kualitas ketahanan perangkat untuk perangkat elektronik seperti : Ponsel, smartphone, dan sejenisnya.

Redmi Pad SE unggul dalam spesifikasi berkat kehadiran prosesor Snapdragon 680 yang diproduksi dengan teknologi fabrikasi 6 nanometer. Walaupun bukan yang terbaru, kinerjanya telah terbukti memadai untuk tablet dengan harga sekitar Rp2 jutaan.

Baca Juga: Itel S23 HP dengan Spek Gahar Perusak Harga Pasar, Lebih Murah dari Xiaomi

Tablet ini menawarkan tiga pilihan varian RAM yang dapat dipilih oleh konsumen, yakni 4GB, 6GB, dan 8GB, sementara semua varian memiliki kapasitas penyimpanan internal sebesar 128GB.

Kamera

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x