New Normal, MTQ Jabar ke-36 Disaksikan Melalui Kanal Youtube

- 4 September 2020, 22:06 WIB
IMG-20200904-WA0087
IMG-20200904-WA0087

AKSARAJABAR, SUBANG- Pembukaan penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Jawa Barat ke 36 pada 5-13 September 2020 dilaksanakan secara sederhana dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.


Pembukaan pada hari jumat, (5/9/2020) pukul 20.00 WIB di halaman PEMDA Subang dihadiri oleh Gubenur Jawa Barat, Wakil Gubernur, Sekda Jabar , Ketua DPRD Jawa Barat, dan forkopimda Jabar serta forkopimda Kabupaten subang, bupati dan walikota se-Jawa Barat, perwakilan Pengurus Lembaga Pengembangan Tilawatil Quran (LPTQ) Jawa barat, dan Dewan Hakim MTQ.

Masyarakat yang biasanya menyaksikan gelaran ini secara langsung, kini bisa menyaksikan gelaran MTQ di channel YouTube LPTQ Provinsi Jawa Barat mulai pukul 09.00 WIB sampai selesai.

Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil menerangkan, jumlah Dewan Hakim yang dilantik dalam acara ini sebanyak 168 orang. Ia juga menegaskan bahwa protokol kesehatan wajib diterapkan.

“Jumlah peserta, yang mengikuti MTQ ke-36 di Kabupaten Subang sejumlah 1.137 peserta, terdiri dari 27 Kafilah,"jelasnya.

Menurut Ridwan Kamil, pelaksanaan MTQ ini sebagai salah satu persiapan dan tahapan Provinsi Jawa Barat untuk mengikuti MTQ tingkat Nasional ke-28 di Sumatra Barat pada 21-28 November 2020.

“Kami berharap MTQ Jawa barat melahirkan qori qoriah terbaik untuk pentas di MTQ nasional. Kami juga berharap doa dan dukungan dari warga agar jawa barat tetap dapat mengukir prestasi terbaik di ajang nasional,” katanya. (ofan)

Editor: Aksara Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x