Setelah Ikuti Tes Swab ke Tiga, Satu Pasien Positif Covid 19 Asal Subang Dinyatakan Sembuh

- 27 April 2020, 16:34 WIB
IMG-20200427-WA0031
IMG-20200427-WA0031

SUBANG, - Satu pasien positif Covid-19 asal Kecamatan Cipeundeuy Subang dinyatakan sembuh setelah mengikuti tes swab ke tiga.

Hal itu di sampaikan oleh Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (TGTPP) Covid-19 Subang pada saat siaran persnya. Senin, (27/4/2020).

Saat ini, kata dr.Nunung Syuhaeri, MARs selaku Jubir TGTPP Covid-19 Subang, warga Cipeundeuy yang bertugas sebagai tenaga medis itu sudah dalam keadaan sehat dan isolasi mandiri dikediaman rumahnya. Setelah sebelumnya mendapatkan perawatan secara intensif di Rumah sakit swasta di Purwakarta.

"Alhamdulillah pasien positif Corona di Subang dinyatakan sembuh satu orang. Dari 16 yang diisolasi saat ini jadi 15 orang. Dengan rincian sembilan orang di RSUD Subang, satu orang di RS Bandung dan lima orang melakukan isolasi mandiri,"ungkap dr.Nunung dalam konferensi persnya di Posko gugus tugas Covid-19 Subang, Senin (27/4/2020) sekitar pukul 13.00 Wib.

Untuk update data lainnya, kata dr.Nunung belum ada perubahan.

"Saat ini pasien Dalam Penngawasan (PDP) sebanyak 33 orang dengan rincian 22 orang dinyatakan selesai, 17 orang dinyatakan sembuh dan lima orang meninggal dunia. 11 orang lainnya masih dalam pengawasan.

Kemudian Orang Dalam Pemantauan (ODP) 4.471 orang, yang dinyatakan selesai 3.519 orang dengan 18 orang diantaranya Warga Negara Asing (WNA) dan 1 orang meninggal dunia dalam status ODP. Tim GTPP Covid-19 Kab. Subang menemukan 74 Orang Tanpa Gejala (OTG),"paparnya.

Selain itu, lanjut Kadinkes, untuk 20 ODP yang hasil rapid tesnya positif covid-19 saat ini telah mengikuti tes Swab.

"Kita berdoa semoga hasil tes Swab tersebut negatif. Aminn,"pungkasnya.

Editor: Aksara Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah