Hari Sumpah Pemuda, Mahapala STKIP Subang Gelar Lomba Lintas Alam 2019

- 28 Oktober 2019, 05:52 WIB
IMG-20191028-WA0000
IMG-20191028-WA0000

AKSARAJABAR.COM, SUBANG – Mahapala STKIP Subang menggelar kegiatan Lomba Lintas Alam Mahapala (LLAM) di Kampung Gunungcupu Desa Bantarsar, Cijambe, Subang pada 26-27 Oktober 2019. Kegiatan telah diikuti sebanyak 124 peserta dalam rangka menyambut Hari Sumpah Pemuda.

Ketua Panitia LLAM, Nursela menjelaskan kegiatan ini bekerja sama dengan Lembaga Adat Keratwan (LAK) Galuh Pakuan, untuk memperebutkan Piala Raja Galuh Pakuan. Dengan mengusung tema ‘Mencari Jawara Rimba dimoment Sumpah Pemuda.’

"Kegiatannya dibuka di kampus (STKIP-STMIK Subang), oleh Ketua Lembaga. Sedangkan untuk pelaksanaan lomba sampai dengan penutupan dilaksanakan di Kampung Gunungcupu," Jelas Nursela.

Menurutnya, kegiatan yang diikuti oleh 124 peserta dari 31 tim tersebut memperlombakan dua kategori yaitu, kategori Sispala/Pramuka dan Kategori Mapala/Umum.

Adapun, juara pertama di kategori Sispala dan Pramuka diraih oleh Wanagiri A, SMAN 2 Subang, juara kedua diraih oleh Dwipala 2 SMKN 2 Cipatujah Tasikmalaya, dan juara ketiga diraih oleh Paskip SMKS Kota Ilmu Purwakarta.

Sedangkan untuk kategori Mapala dan Umum diraih oleh Mapar 1 Universitas Nusabangsa Bogor, juara kedua oleh Buruh Rimba, komunitas Pencinta Alam di Subang dan juara ketiga oleh Mapar 2.

"Setiap juara mendapatkan Piala dan uang pembinaan dengan total Rp 6 juta dari Raja Galuh Pakuan Rahyang Mandalajati Evi Silviadi" tandasnya.

Editor: Aksara Jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah