Bantah Terlibat Kasus Robot Trading Net89, Atta Halilintar: Saya Sama Sekali Tidak Mengerti

- 27 Oktober 2022, 20:01 WIB
Atta Halilintar dilaporkan atas kasus dugaan robot trading net89.
Atta Halilintar dilaporkan atas kasus dugaan robot trading net89. /Instagram.com/ @attahalilintar

Suami Aurel ini meminta agar dirinya tidak dikait-kaitkan dengan Net89. Atta juga meminta kepada media untuk tidak menggoreng dengan nama Atta bahkan sampa menyebutkan dirinya penipu.

"Saya sama sekali tidak mengerti dan tidak pernah ikut trading trading robot," ujarnya.

Baca Juga: Daftar Harga Tiket dan Link Beli Konser K-Pop Saranghaeyo Indonesia 2022, Bintang Tamu Ada TREASURE

Diketahui laporan para kasus ini diterima oleh Penyidik di Bareskrim Polri. Lima artis yang ikut terseret pun dalam kasus ini di antaranya Atta Halilintar, Taqy Malik, Kevin Aprilio, Adri Perkasa, dan Mario Teguh.

Total kerugian hingga mencapai Rp 28 miliar dengan korban sebanyak 230 orang. Hal ini diungkap oleh Kuasa Hukum para korban robot trading Net89, Zainul Arifin di Bareskrim Polri, Jakarta Rabu 26 Oktober 2022.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini Kamis 27 Oktober 2022: Leo Harus Bangkit, Scorpio Perjuangankan Hakmu

Zainul menjelaskan pihaknya melaporkan pemilik aplikasi Net89 dengan pelanggaran Pasal Penipuan dan Penggelapan serta Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) berdasar Pasal 106 juncto Pasal 24 dan 105 UU RI No. 11 tahun 2020 dan Pasal 378 KUHP serta Pasal 372 KUHP.

Baca Juga: Artis Pertama Bintang Tamu Konser Saranghaeyo Indonesia 2022 Dirilis, Cek Harga Tiket Konsernya di Sini

Pihaknya berharap penyidik segera memanggil pemilik Net89 dan juga meminta keterangan dari para artis yang terjerat atas kasus penipuan Net89.***

Halaman:

Editor: Bambang Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x