Persib Bandung vs Bali United, Budiman Akui Sudah Analisis Pola Permainan Lawan

- 23 Agustus 2022, 09:00 WIB
Persib Bandung vs Bali United, Debut Luis Milla Ditunda, Budiman Ingin Perpanjang Tren Positif Sebelum Lengser
Persib Bandung vs Bali United, Debut Luis Milla Ditunda, Budiman Ingin Perpanjang Tren Positif Sebelum Lengser /persib.co.id/

Luis Milla akan saksikan langsung pertandingan

Pelatih Anyar Persib Bandung, Luis Milla akan menyaksikan secara langsung pertandingan Persib Bandung vs Bali United.

Ia belum bisa mendampingi Persib Bandung di pekan keenam BRI Liga 1 2022-2023.

Pasalnya masih banyak persyaratan administrasi yang sedang diurus. salah satunya kartu izin tinggal sementara (Kitas).

Milla kemungkinan besar baru bisa menangani tim secara langsung menjelang pertandingan tandang PERSIB kontra PSM Makassar, awal pekan depan.

Baca Juga: Persib Raih Poin Penuh, Jupe Bocorkan Kunci Kemenangan Pangeran Biru dari PSS Sleman

Seperti diketahui, setelah diumumkan akhir pekan lalu, Milla diperkenalkan kepada publik sepakbola nasional di Graha PERSIB, Senin, 22 Agustus 2022.

Ia dikenalkan oleh Komisaris PT PERSIB Bandung Bermartabat, H. Umuh Muchtar dan Kuswara S. Taryono serta Direktur Teddy Tjahjon

Sementara itu, pelatih Bali United, Stefano Cugurra mengakui melawan Persib akan menjadi pertandingan yang sengit.

Apalagi kedua tim mengantongi modal bagus pada laga sebelumnya.
"Pemain kami punya kondisi fisik yang bagus. Di pertandingan terakhir, kami juga bisa menang ketika melawan Barito Putera, sama dengan PERSIB. Besok, pertandingan akan bagus, jadi kami harus kerja keras buat mendapat hasil maksimal," ungkapnya.***

Halaman:

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah