Jadwal Liga 1 2022-2023, Selama 2 Pekan Ke depan Persib Bandung Akan Berduel dengan Tim Kuat Ini

- 23 Juli 2022, 14:54 WIB
Pertandingan perdana Persib Bandung di BRI Liga 1 akan hadapi tim kuat ini
Pertandingan perdana Persib Bandung di BRI Liga 1 akan hadapi tim kuat ini /Instagram/@persib

AKSARA JABAR - Jadwal Liga 1 musim 2022-2023 telah dirilis oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB), dalam 2 pekan ke depan Persib Bandung akan menghadapi tim tangguh ini.

Dilansir dari laman resmi Persib, Sabtu 23 Juli 2022, Pelatih Robert Alber memboyong 21 pemain Persib Bandung untuk menghadapi Bhayangkara FC.

Dari 21 pemain Persib, beberapa di antaranya adalah punggawa muda maung Bandung yaitu Robi Darwis, Kakang Rusdianto, Aksan Makrim dan Ridwan Ansori.

Baca Juga: Ini Daftar 18 Klub18 Klub Termasuk Persib Bandung yang Akan Menerima Kucuran Dana 550 Juta dari LIB

Pemain muda tersebut di bawa untuk mengisi slot kosong, seperti posisi bek yang ditempati Victor Igbonefo. 

Bek tangguh Persib Bandung Victor Igbonefo belum bisa diturunkan karena masih mengalami proses pemulihan.

Igbonefo mengaku sempat merasa merasa kecewa karena tidak dapat bermain membela Persib Bandung.

" Ini tidak mudah karena aku punya persiapan yang bagus musim ini. Tapi tiba-tiba harus cedera. Aku harus sabar, mungkin ada rencana Tuhan," kata Igbonefo.

Baca Juga: Jelang Kick Off Liga 1 2022-2023, Persib Bandung Asah Taktik untuk Hadapi Bhayangkara FC di Laga Perdana

Pada Pekan pertama, Persib Bandung akan memulai laga perdana melawan Bhayangkara FC di stadion Wibawa Mukti, Tangerang Jawa Barat, Minggu 24 Juli 2022 pukul 20.45 WIB.

Halaman:

Editor: Kanda Yusuf Abdillah

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x