Persib Bandung Kontrak Bruno Cantanhede Setengah Musim, akan Diperpanjang Jika Sang Pemain Bisa Penuhi Hal Ini

- 19 Desember 2021, 13:41 WIB
Bruno Cantanhede, Pemain Baru Persib Bandung.
Bruno Cantanhede, Pemain Baru Persib Bandung. /Instagram.com/@bcantanhede_

AKSARA JABAR - Persib Bandung terus berbenah jelang menghadapi seri keempat BRI Liga 1 2021/2022.

Usai mendepak dua striker Wander Luiz dan Geoffrey Castillion, Persib Bandung langsung bergerak mendatangkan pemain baru sebagai penggantinya.

Tak tanggung-tanggung, Persib Bandung mendatangkan dua penyerang berdarah Brasil. Mereka adalah David da Silva dan Bruno Cantanhede.

Baca Juga: Gara-gara Hal Ini, Bruno Cantanhede Gagal Perkuat Persib Bandung?

David da Silva direkrut Persib Bandung untuk mengisi posisi kosong setelah ditinggal Geoffrey Castillion.

Sementara Bruno Cantanhede mengisi posisi kosong yang ditinggal Wander Luiz.

Bruno adalah pemain kedua yang didatangkan Pangeran Biru untuk mencapai target juara musim ini.

Baca Juga: VIDEO Deretan Gol Bruno Cantanhede Pemain Baru Persib Bandung

Pemain yang pernah juara bersama Hanoi FC pada musim 2020 tersebut diharapkan bisa membawa penampilan Persib Bandung lebih baik pada sisa kompetisi Liga 1 2021/2022.

Terlebih, pemain kelahiran, 22 Juli 1993 ini merupakan top skor Liga Vietnam pada musim 2019 bersama Viettel FC.

Namun Persib Bandung mengikat Bruno dengan durasi kontrak hanya setengah musim.

Baca Juga: Fakta- fakta Bruno Cantanhede Pemain Baru Persib Bandung: Peraih Topskor, hingga Nilai Transfer Milyaran

Persib Bandung berjanji akan memberikan opsi perpanjangan pada akhir kompetisi jika penampilan pemain asal negeri Samba ini melebihi ekspektasi tim pelatih.

Sementara, pemain dengan nama lengkap Bruno Cunha Cantanhede itu dijadwalkan akan segera bertolak ke Bandung dan sudah berlatih bersama pada pekan depan sebelum tim berangkat ke Bali.***

Editor: Igun Gunawan

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah