Bela Persib Pasca Cedera, Ciro Alves Ungkap Momen Luar Biasa

15 Agustus 2022, 11:24 WIB
Striker Persib Bandung, Ciro Alves saat ditempel ketat dua pemain PSIS Semarang di Stadion GBLA, Sabtu 13 Agustus 2022. /Persib

AKSARA JABAR - Persib Bandung berhasil mengalahkan PSIS Semarang 2-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 13 Agustus 2022 lalu dalam lanjutan Liga 1. 

Penyerang Persib Bandung Ciro Alves mengaku sangat senang dan menjadikan hasil maksimal ini sebagai momen luar biasa. 

Apalagi, Ciro Alves bisa kembali bermain untuk Persib Bandung selama 90 menit penuh, usai pulih dari cedera patah tulang bahu yang menimpanya. 

Baca Juga: Kiper Persib Bandung I Made Ucap Rasa Syukur Pasca Pangeran Biru Kandaskan Laskar Mahesa Jenar


"Setelah absen cukup lama dari lapangan, akhirnya saya kembali. Ini momen yang luar biasa. Terima kasih untuk semua orang yang telah mendukung saya selama ini," kata Ciro Alves, dilansir l dari laman resmi klub.


Pemain Maung Bandung bernomor punggung 77 ini bertekad akan memperbaiki diri demi mengembalikan performa terbaiknya. 

Ambisi ini sebagai bentuk dirinya yang tidak ingin merasa cepat puas meski telah membantu Pangeran Biru menyabet tiga poin kontra tim Laskar Mahesa Jenar. 


Pemain asal Brasil ini juga pun siap berjuang lebih keras lagi untuk kemenangan Persib pada laga berikutnya di BRI Liga 1 2022. 

Baca Juga: Bawa Persib Menang Perdana Kontra PSIS, David da Silva Mengaku Sangat Senang


"Ini semangat yang seharusnya ditunjukkan Persib. Kami tidak boleh lengah lagi dan harus mendapatkan kemenangan di pertandingan-pertandingan selanjutnya," ucapnya. 


Sementara itu, bagi kiper Persib Bandung I Made Wirawan, kemenangan versus PSIS ini sangat berharga dan patut disyukuri karena selama ini Persib menanggung beban berat dari belum pernah menang sekalipun di tiga laga awal Liga 1 2022.


"Bagi pemain, yang pasti hasil di pertandingan ini patut disyukuri. Beban berat yang kami miliki dari kemarin itu akhirnya bisa kami lepas hari ini," ujar Made. 


Made berharap, hasil positif ini bisa dijadikan momentum kebangkitan Maung Bandung di Liga 1 musim ini.


Ia percaya, power terhebat Persib di pertandingan ini belum seluruhnya keluar. Pemain bernomor punggung 15 ini pun berharap kemenangan ini tidak lantas membuat tim menjadi cepat puas.


"Mudah-mudahan ke depan, kami bisa tampil lebih baik lagi dan kemampuan terbesar tim ini bisa keluar sehingga kami bisa memulai tren positif di musim ini," katanya.***

 

Editor: Iing Irwansyah

Sumber: Persib

Tags

Terkini

Terpopuler