Jadwal Persib Bandung di Perempat Final Piala Presiden 2022, Begini Kondisi Ciro Alves Terkini

25 Juni 2022, 09:32 WIB
Ciro Alves, salah satu pemain asing Persib Bandung yang mencetak gol di Piala Presiden 2022. /Antara/M Agung Rajasa/

 

AKSARA JABAR - Persib Bandung menyandang jadwal di perempat final Piala Presiden 2022 setelah lolos dari Grup Neraka yang dihuni Bali United, Persebaya, dan Bhayangkara FC.

Persib Bandung lolos ke perempat final Piala Presiden 2022 setelah menjadi juara Grup C dengan perolehan tujuh poin.

Laga terakhir Persib Bandung di Grup C berhasil memukul takluk Bhayangkara FC dengan perolehan skor 1-0. Gol Persib Bandung dicetak pemain asal Brazil, David da Silva.

Baca Juga: Prediksi Persib Bandung di Perempat Final Piala Presiden 2022, Formasi Kian Mantap, Trio Timnas akan Bergabung

Babak perempat final akan dimainkan dengan aturan knock-out pada 2 dan 3 Juli 2022. Persib Bandung dijadwalkan akan bertanding pada 3 Juli 2022 pukul 15.30 WIB.

Lalu bagaimana dengan kondisi Ciro Alves jelang laga Persib Bandung di perempat final Piala Presiden 2022?

Alvin Wiharja selaku tim media Persib menyampaikan bahwa, kondisi terkini Ciro Alves semakin membaik. Ia mengatakan, hasil observasi, sejauh ini proses penyembuhan cedera Ciro berjalan sesuai rencana.

Bahkan, pemain 33 tahun itu sudah bisa ikut serta dalam latihan, meskipun porsi latihan dikhususkan hanya untuk tubuh bagian bawah.

Sebagaimana diketahui, Ciro Alves mengalami patah tulang bagian bahu pasca Maung Bandung bertarung melawan Persebaya 17 Juni 2022 lalu.

“Setelah satu minggu menjalani observasi dan pemantauan serta tatalaksana dari tim medis Persib, saat ini Ciro dalam kondisi sangat baik, sesuai dengan rencana dan terkontrol. Ia juga sudah bisa mulai untuk latihan tubuh bagian bawah,” kata Alvin, dikutip Aksara Jabar dari laman resmi klub @persib.co.id pada Jumat 24 Juni 2022.

Baca Juga: Ikutan Trends NGL.LINK Anonymous Q&A yang Ramai Digunakan untuk Story Instagram, Begini Caranya

Alvin mengaku terus mengupayakan optimalisasi pemulihan cedera Ciro Alves. Menurutnya, menjaga stamina dapat dilakukan melalui latihan bagian bawah tubuh dalam rangka persiapan menatap Liga 1 2022/2023.

“Proses latihan untuk menjaga stamina dalam persiapan Liga 1 2022/2023 tetap dilakukan terprogram terpantau dan terkontrol,” tuturnya

Alvin juga mengatakan, Ciro tidak akan menepi terlalu lama. Ia dan tim medis Pangeran Biru akan bekerja keras agar pemain bernomor punggung 77 ini bisa cepat pulih dan kembali bergabung dengan tim

Berikut adalah jadwal Persib Bandung di perempat final Piala Presiden 2022.

Sabtu, 2 Juli 2022

15.30 WIB: Juara Grup A vs Bhayangkara FC
20.30 WIB: Juara Grup D vs Runner-up Grup B

Minggu, 3 Juli 2022

15.30 WIB: Persib Bandung vs Runner-up Grup A
20.30 WIB: Juara Grup B vs Runner-up Grup D

Baca Juga: Bek Tengah Persib Bandung Igbonefo Pasca Operasi, Tim Medis Sebut Bisa Jalani Pemulihan dari Rumah

Semifinal Leg Pertama, 7 Juli 2022

15.30 WIB: Pemenang Perempat Final 1 vs Pemenang Perempat Final 2
20.30 WIB: Pemenang Perempat Final 3 vs Pemenang Perempat Final 4

Semifinal Leg Kedua, 11 Juli 2022

15.30 WIB: Pemenang Perempat Final 2 vs Pemenang Perempat Final 1
20.30 WIB: Pemenang Perempat Final 4 vs Pemenang Perempat Final 3

Final Leg Pertama, 14 Juli 2022

20.30 WIB: Pemenang Semifinal 1 vs Pemenang Semifinal 2

Final Leg Kedua, 17 Juli 2022

20.00 WIB: Pemenang Semifinal 2 vs Pemenang Semifinal 1.***

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler