Jadwal Tayang Final Piala Presiden 2022 Arema FC vs Borneo FC, Main Dimana?

- 12 Juli 2022, 10:46 WIB
Arema vs Borneo FC di final Piala Presiden 2022.
Arema vs Borneo FC di final Piala Presiden 2022. /vidio.com

AKSARA JABAR - Pagelaran turnamen pramusim Piala Presiden 2022 sudah menemukan dua tim finalis untuk memperebutkan status juara.

Borneo FC bakal bertarung melawan Arema FC di laga final Piala Presiden 2022. Tanggal berapa? Main dimana? Catat jam tayang di jadwal final Arema FC vs Borneo FC di sini. 

Arema FC lebih dulu menyegel tiket final Piala Presiden 2022 pasca menyingkirkan PSIS Semarang dalam dua leg. 

Baca Juga: Arema FC Melaju ke Final Piala Presiden 2022, Eduardo Almeida Ucapkan Selamat untuk Aremania

Dalam dua leg tersebut, Arema FC menaklukkan Laskar Mahesa Jenar julukan PSIS dengan torehan agregat skor 4-1. 

Sedangkan Borneo FC tim yang berjuluk Pesut Etam melaju ke pertandingan puncak setelah mengalahkan PSS Sleman dengan agregat skor akhir meyakinkan yaitu 6-0. 

Final akan dihelat dalam dua leg. Pertama pada Kamis 14 Juli 2022 mendatang, di Stadion Kanjuruhan, Malang. 

Singo Edan bakal lebih dulu menjadi tuan rumah partai final turnamen pramusim ini. Laga akan dimulai sejak pukul 20.30 WIB. 

Sedangkan di leg kedua Borneo FC yang akan menjadi tuan rumah. Laga putaran dua ini akan dihelat pada Minggu, 17 Juli 2022 di Stadion Segiri, Samarinda. Mulai pukul 20.30 WIB. 

Halaman:

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x