Arema FC Sabet Kemenangan Leg Pertama Semifinal Piala Presiden 2022 di Markas PSIS Semarang

- 8 Juli 2022, 11:07 WIB
Hasil akhir semifinal Piala Presiden 2022: PSIS Semarang takluk dari Arema FC lewat skor 0-2.
Hasil akhir semifinal Piala Presiden 2022: PSIS Semarang takluk dari Arema FC lewat skor 0-2. /Instagram @aremaofficial/

 

AKSARA JABAR - Arema FC berhasil menyabet kemenangan atas tuan rumah PSIS Semarang 2-0 dalam leg pertama babak semifinal Piala Presiden 2022.

Gol kemenangan Arema FC kontra PSIS Semarang di Stadion Jatidiri, Semarang, Kamis 7 Juli 2022 itu ditorehkan Abel Issa Camara dan Gian Zola di babak kedua.

Meskipun PSIS Semarang terlihat lebih dominan membangun serangan pada babak pertama, namun usahanya tidak kunjung membuahkan hasil hingga skor 0-0 bertahan hingga turun minum.

Baca Juga: Persib Bandung Gelar Friendly Match Kontra RANS Nusantara FC dan Persikabo 1973, Ciro Alves Bakal Main?

Kedua tim memasuki babak kedua dengan intensitas lebih menyerang, dan Singo Edan lah yang sukses memecah kebuntuan melalui Abel Issa Camara di menit ke 75 usai memanfaatkan kesalahan tim tuan rumah dalam mengantisipasi situasi bola mati.

Dua menit sebelum peluit panjang berbunyi, gawang PSIS Semarang kembali dibobol Singo Edan. Kali ini melalui Gian Zola yang melengkapi kemenangan Arema FC menjadi 2-0.

Coach Arema FC Eduardo Almeida mengungkapkan ini menjadi pertandingan yang tidak mudah, apalagi saat babak pertama kedua tim tampil saling serang.

Baca Juga: Shin Tae-yong Gagal Putus Rekor Buruk Indonesia Kontra Thailand , Skor Kacamata 0-0 Piala AFF U-19 2022

Halaman:

Editor: Tiara Maulinda

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x