Singa Betina Sepak Bola Singapura Lolos ke Asian Games di Hangzhou, Jadi Catatan Sejarah FAS

- 20 April 2022, 05:02 WIB
Dorcas Chu, 4 April 2022.
Dorcas Chu, 4 April 2022. /Ist. Football Association of Singapore/

AKSARA JABAR - Kemenangan tim Nasional sepak bola putri Singapura hingga lolos ke Asian Games 2021 disambut baik Asosiasi Sepak Bola Singapura (FAS), bahkan mereka menyebutkan hal ini merupakan berita bersejarah bagi Lionesses.

Dikutip Aksara Jabar dari laman ocasia, Komite Olimpiade Nasional Singapura (SNOC) mengonfirmasi tim nasional Singapura U-23 dan putri akan bersaing di Asian Games ke-19 di Hangzhou, Cina, September ini.

“Secara khusus, ini adalah berita bersejarah bagi Lionesses, yang akan melakukan debut Asian Games mereka,” lapor FAS.

Baca Juga: Jelang SEA Games, Vietnam Perkuat Keamanan dan Ketertiban Lalu Lintas

Baca Juga: Lagi Predator Anak di Bawah Umur Setubuhi Korban Hingga Hamil, Empat Pelaku Dibekuk Polres Tasikmalaya

Baca Juga: Sepuluh Kebiasaan Pebalap MotoGP Alex Rins di Luar Paddock

Sepak bola wanita baru dimasukkan dalam Asian Games untuk pertama kalinya pada tahun 1990 dan Lionesses belum pernah lolos.

Sementara kembali lolosnya pesepakbola Tim Nasional U-23 Singapura Putra sebut FAS, merupakan kedelapan kali sejak mereka turut berlaga pada 2014.

“Untuk U23 putra, ini akan menjadi keterlibatan kedelapan mereka dan pertama sejak 2014, di mana mereka tersingkir di babak penyisihan grup. Finis terbaik tim adalah keempat pada tahun 1966. Turnamen sepak bola putra di Asian Games telah menjadi U23 mulai dari tahun 2002, dengan tiga pemain yang lebih tua diperbolehkan," ungkapnya.

Halaman:

Editor: Igun Gunawan

Sumber: ocasia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah