Zona Merah di Jawa Tengah Bertambah, Piala Walikota Solo Kembali Ditunda

- 29 Juni 2021, 15:15 WIB
Kasus covid-19 di Jawa Tengah kian bertambah. Nasib Piala Walikota Solo ditengarai akan kembali ditunda.
Kasus covid-19 di Jawa Tengah kian bertambah. Nasib Piala Walikota Solo ditengarai akan kembali ditunda. /Instagram.con/ @ganjar_pranowo /

AKSARA JABAR – Zona merah di provinsi Jawa Tengah kembali bertambah, sekira 7.000 RT akan di lockdown.

Bertambahnya zona merah di Jawa Tengah menjadi alasan ditundanya kembali turnamen Piala Walikota Solo.

Seluruh kepala daerah pun diminta Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo agar kompak larang acara keramaian di wilayahnya.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Menantang Logika Jerinx, Berikut Penjelasannya! 

Pada rapat yang diadakan Ganjar Pranowo melalui zoom meeting dengan kepala daerah di Jawa Tengah, ia meminta agar dilakukannya lockdown.

Dilansir oleh Aksara Jabar pada unggahan video dilaman instagram @ganjar_pranowo pada 29 Juni 2021.

“Lakukan lockdown di tingkat RT yang masuk zona merah,” ucap Ganjar.

Baca Juga: Amerika Serikat Sumbangkan 1 Juta Dosis Vaksin COVID-19 Pfizer ke Paraguay

“Kalau dua RT ya lockdown dua RT, tujuh belas RT ya lockdown tujuh belas RT, lockdown semuanya!,” lanjutnya.

Ganjar Pranowo pun meminta agar para kepala daerah bisa bersikap tegas dengan membubarkan keramaian di daerah masing-masing.

“Kalau keramaian-keramain jangan ragu lagi bubarkan kalau memang tidak bisa patuh,” tutur Ganjar.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Penerimaan CPNS dan PPPK Nonguru, Hari Ini BKN Gelar Konferensi Pers

“Lakukan jam malam dengan tertib, kalau tidak tertib bubarkan,” tambahnya.

Pria kelahiran Karanganyar, 28 Oktober 1968 ini pun mengingatkan seluruh kepala daerah agar tidak berleha-leha.

 “Kita tidak bisa lagi leha-leha, karena hampir setiap hari saya mendengar dokter meninggal, perawat meninggal, saudara kita meninggal,” ucap Ganjar

Baca Juga: Jadwal Acara Trans 7 dan TVRI Hari Ini Selasa 29 Juni 2021: Si Unyil, Opera Van Java, Lapor Pak, Konco Tani

Pria yang sudah dua periode menjabat sebagai Gubernur Jawa Tengah ini memohon kepada para kepala daerah agar tidak ada keramaian lagi di daerahnya.

Inilah sebabnya Piala Walikoto Solo yang sudah sempat ditunda, kini kembali ditunda hingga batas waktu yang tidak bisa ditentukan.

Penundaan turnamen Piala Walikota Solo diputuskan setelah para klub tiba di Solo. Namun panitia sudah mengganti seluruh biaya transportasi dan penginapan seluruh tim.***

Editor: Bambang Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah